Ganjar Menyerap Aspirasi Perempuan & Disabilitas saat Keliling Indonesia Timur

Sabtu, 02 Desember 2023 – 23:46 WIB
Capres nomor urut tiga pada Pemilu 2023 Ganjar Pranowo ketika melakukan kunjungan di Indonesia bagian timur. Dok: tim media GP.

jpnn.com, BIMA - Calon presiden (capres) nomor urut 3 pada Pemilu 2024 Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke sejumlah wilayah di Indonesia bagian timur.

Dalam kampanye politiknya, Ganjar bersilaturahmi dan menyerap aspirasi dari warga, tokoh agama, tokoh adat, mahasiswa hingga kalangan generasi muda.

BACA JUGA: Benahi Penegakan Hukum, Ganjar-Mahfud Bakal Tingkatkan Kesejahteraan Aparat

Politikus yang berpasangan dengan Mahfud MD itu mengawali safarinya di Merauke, Papua Selatan. Selanjutnya Ganjar melanjutkan perjalanan ke Kupang, Ende dan Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur. Setelah itu bertolak ke Bima, Nusa Tenggara Barat.

Di setiap daerah, Ganjar selalu mendapat sambutan hangat. Ada berbagai kalangan masyarakat yang ditemui Ganjar. Mereka tak sungkan untuk mengutarakan saran, kritik, dan masukan bagi pembangunan Indonesia ke depan kepada Ganjar.

BACA JUGA: Pakai Tii Langga Lihat Pacuan Kuda, Ganjar Kagumi Tradisi Hus di Rote

"Ada banyak sekali yang kemarin memberikan masukan saat saya berkunjung ke Indonesia Timur," ujar Ganjar seusai berkunjung ke Kesultanan Bima, Sabtu (2/12).

Ganjar menyebut curahan hati masyarakat yang disampaikan kepadanya akan menjadi fondasi utama dalam menentukan program dan arah kebijakan pemerintah ke depan.

BACA JUGA: Doa dan Harapan Tokoh dari Keuskupan Agung Ende untuk Ganjar

"Ada isu kemiskinan, kesehatan, pendidikan dan infrastruktur ini yang menjadi perhatian," tuturnya.

Selain itu, lanjut Ganjar, juga ada harapan kesetaraan bagi kaum perempuan dan penyandang disabilitas.

"Dan tentu di dalamnya ada isu soal perempuan, penyandang disabilitas perlu ada perhatian agar ada kesetaraan," ujar dia.

Dari pengalamannya berkeliling ke Indonesia timur, mantan Gubernur Jawa Tengah itu berkomitmen akan memprioritaskan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat di sana.

"Dan saya telah berkunjung ke timur dan rasa rasanya inilah prioritas yang kita perhatikan secara bersama," ujar dia.

Ganjar juga menerangkandirinya dan Mahfud MD telah berbagi tugas untuk menyerap aspirasi masyarakat dari berbagai daerah perbatasan dan terluar di Indonesia.

"Saya mengawali ke Merauke dan Pak Mahfud ke Sabang. Tadi saya ke Rote, pulau terluar di sisi selatan. Nanti kami akan ke Pulau Miangas. Inilah salah satu cara kami mempersatukan Indonesia," pungkas dia. (cuy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU Hapus Debat Cawapres, TPN Ganjar-Mahfud: Kami Tidak Pernah Menyepakati Itu


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler