Ganjar Raun-raun di Mal, Ada Cewek Korea Minta Foto Bareng dan Titip Salam buat Alam

Sabtu, 09 Desember 2023 – 14:45 WIB
Capres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo yang tengah menikmati akhir pekan dengan jalan-jalan di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat, berbincang dengan mahasiswi asal Korea Selatan (Korsel) bernama Haeyeon Kim yang mengidolakannya. Foto: supplied

jpnn.com, JAKARTA - Capres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo memanfaatkan akhir pekan ini untuk bersantai.

Suami Siti Atikoh Supriyanti itu raun-raun di pusat perbelanjaan Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/2023).

BACA JUGA: Bocah dengan Autisme Sempat Ogah Sekolah, Bertemu Ganjar Langsung Bungah

Berpenampilan kasual, Ganjar tampak mengenakan kaus merah dipadu dengan pantalon dan jaket jin. Politikus yang dikenal dengan rambutnya yang khas itu juga memakai topi hitam.

Tanpa pengawalan ketat, pria yang berulang tahun setiap 28 Oktober itu berjalan sendirian melihat-lihat berbagai gerai di mal di tengah Jakarta tersebut. Tentu saja banyak pengunjung mal yang kaget melihat Ganjar.

BACA JUGA: Ganjar Singgung Soal Drakor, Mahfud Pilih Berpantun

"Lo, Pak Ganjar. Benaran Pak Ganjar ini?” ujar seorang pengunjung Grand Indonesia yang berpapasan dengan mantan gubernur Jawa Tengah (Jateng) itu.

Pengunjung itu langsung menyalami Ganjar dan mengajak berfoto bareng.

BACA JUGA: Jawaban Makjleb Alam Ganjar saat Ditanya soal Arti Kekuasaan

“Wah senang banget ketemu capres idola,” imbuh pengunjung itu.

Pengunjung lainnya bertanya kepada Ganjar soal pengawalan yang tidak begitu ketat kepada capres pasangan Mahfud MD di Pilpres 2024 itu.

“Biasanya capres lain dikawal ketat lo, Pak. Bapak terlihat santai sekali," ucap warga yang keheranan itu.

Ganjar pun dengan telaten melayani para pengunjung Grand Indonesia yang menyalami dan mengajaknya berfoto bareng.

Di antara pengunjung yang mendekati Ganjar itu ada seorang perempuan muda asal Korea Selatan (Korsel).

Cewek berambut panjang yang mengenaan jaket sporty dan celana jin pendek itu mendekati Ganjar di sebuah gerai kacamata.

Ganjar juga menanyakan nama perempuan muda yang mengaku punya panggilan Haeyeon itu.

"Pak Ganjar, saya dari Korea. Saya ngefans berat sama Bapak,” ujarnya.

Haeyeon Kim -nama lengkapnya- terpikat dengan Ganjar ketika melihat video tentang politikus berambut putih itu menghadiri acara di Universitas Gadjah Mada (UGM).

Cewek berusia 24 tahun itu merupakan calon doktor di Hankuk University of Foreign Studies, Seoul, Korsel, yang pernah menimba ilmu di kampus ternama di Yogyakarta tersebut.

Syahdan, Haeyeon pun meminta Ganjar berfoto bersama. “Boleh foto, Pak?" ucapnya memohon.

Ganjar pun meladeni permintaan itu. Dalam perbincangan selanjutnya, Haeyeon menuturkan ibunya juga tahu tentang Ganjar.

“Mamah saya juga di Korea tahu Bapak. Pak, saya minta video untuk mamah saya, ya," pintanya.

Ganjar pun tanpa canggung memenuhi permintaan Haeyeon. Keduanya langsung menyambung dalam obrolan itu karena membicarakan soal budaya Korea dan Indonesia.

Sebelum berpisah, Haeyeon menyinggul soal M. Zinedine Alam Ganjar. Ternyata banyak cewek Korsel yang menggemari putra semata wayang pasutri Ganjar - Atikoh itu.

“Titip salam buat anak Bapak, ya, Alam Ganjar. Di mata teman-teman Korea, Alam itu ganteng banget dan cerdas," ucap Haeyeon dengan wajah tersipu.

Setelah pertemuan itu, Haeyeon menuturkan dirinya mengikuti berbagai kiprah Ganjar melalui media arus utama maupun medsos.

“Orangnya humble (rendah hati, red), sopan sekali,” kata Haeyeon.

Oleh karena itu, Haeyeon merasa beruntung bisa bertemu Ganjar secara langsung dan menitipkan salam untuk Alam.

“Saya bilang tadi bahwa anaknya, Alam Ganjar sangat ganteng. Saya sangat beruntung hari ini," ucapnya.

Lebih lanjut Haeyeon mengatakan teman-temannya di Korea kerap melihat Alam melalui berbagai video di siniar atau podcats.

Melihat siniar tentang Alam di YouTube merupakan cara Haeyeon dan teman-temannya mempelajari bahasa Indonesia.

“Menyenangkan sekali, Alam sangat cerdas dan sopan. Ganteng juga. Jadi, teman-teman senang belajar bahasa Indonesia sambil melihat podcast Alam," tuturnya.(jpnn.com)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ide Baru dari Ganjar: Nusakambangan untuk Penjara Koruptor!


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler