JAKARTA - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk hari ini (9/7) mulai mengoperasikan pesawat Boeing 777-300ER pertamanya untuk melayani rute penerbangan Jakarta–Jeddah.
Direktur Pemasaran dan Penjualan Garuda Indonesia Erik Meijer mengatakan penerbangan tujuan ke Jeddah (GA980) ini berangkat dari Jakarta pada pukul 11.00 WIB dan tiba di Jeddah pukul 16.50 LT (lokal time).
"Pesawat Boeing 777-300ER merupakan suatu milestones yang sangat penting bagi perusahaan. Nantinya pesawat baru ini menghadirkan standar yang baru dengan kualitas layanan penerbangan khususnya untuk rute jarak jauh. Selain itu, juga hadir layanan First Class yang akan memberikan nilai plus untuk pengguna jasa penerbangan," papar Erik melalui keterangan tertulisnya, Selasa (9/7).
Ditambahkan, layanan First Class ini akan dipadukan dengan layanan yang mengedepankan keramahtamahan Indonesia. Tak hanya itu, layanan Chef on Board juga memungkinkan penumpang untuk memesan makanan ketika pasawat berada dalam ketinggian 35 ribu kaki.
Selain itu, pesawat Boeing 777-300ER juga memiliki fasilitas In-Flight Connectivity yang dapat menghubungkan penumpang dengan internet melalui koneksi WiFi. Namun untuk tahap awal, layanan ini masih dalam masa percobaan yang dilakukan oleh penumpang First Class dalam jangka waktu tertentu.
"Uji coba tersebut dilakukan karena sudah diselenggarakan pegujian terhadap layanan In-Flight Connectivity. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari sertifikasi perangkat Direktorat Standarisasi Kementerian Komunikasi dan Informatika," papar dia.
Proses itu kata Erik dilakukan bersamaan dengan proving flight pesawat Boeing B777-300ER rute Jakarta-Denpasar. Kemudian pengujian layanan In-Flight Connectivity dilakukan pada fisik perangkat, BTS pico seluler di GSM 1800 dan pengukuran sinyal terhadap access point.
Dalam proses itu, telah dinyatakan bahwa semua perangkat telah diuji dan telah berfungsi dengan baik serta memenuhi standar kelayakan sesuai UU yang berlaku Nomor 36 tahun 1999 tentang telekomunikasi.
Mengenai pemakaian WiFi, Erik tegaskan hanya dapat digunakan saat pesawat berada pada ketinggian 10 ribu kaki dan tidak boleh digunakan saat pesawat dalam kondisi taxi, take off dan landing.
Saat ini, Garuda Indonesia melayani rute penerbangan Jakarta – Jeddah sebanyak 13 kali per minggu dengan armada Boeing 777-300ER. (chi/jpnn)
Direktur Pemasaran dan Penjualan Garuda Indonesia Erik Meijer mengatakan penerbangan tujuan ke Jeddah (GA980) ini berangkat dari Jakarta pada pukul 11.00 WIB dan tiba di Jeddah pukul 16.50 LT (lokal time).
"Pesawat Boeing 777-300ER merupakan suatu milestones yang sangat penting bagi perusahaan. Nantinya pesawat baru ini menghadirkan standar yang baru dengan kualitas layanan penerbangan khususnya untuk rute jarak jauh. Selain itu, juga hadir layanan First Class yang akan memberikan nilai plus untuk pengguna jasa penerbangan," papar Erik melalui keterangan tertulisnya, Selasa (9/7).
Ditambahkan, layanan First Class ini akan dipadukan dengan layanan yang mengedepankan keramahtamahan Indonesia. Tak hanya itu, layanan Chef on Board juga memungkinkan penumpang untuk memesan makanan ketika pasawat berada dalam ketinggian 35 ribu kaki.
Selain itu, pesawat Boeing 777-300ER juga memiliki fasilitas In-Flight Connectivity yang dapat menghubungkan penumpang dengan internet melalui koneksi WiFi. Namun untuk tahap awal, layanan ini masih dalam masa percobaan yang dilakukan oleh penumpang First Class dalam jangka waktu tertentu.
"Uji coba tersebut dilakukan karena sudah diselenggarakan pegujian terhadap layanan In-Flight Connectivity. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari sertifikasi perangkat Direktorat Standarisasi Kementerian Komunikasi dan Informatika," papar dia.
Proses itu kata Erik dilakukan bersamaan dengan proving flight pesawat Boeing B777-300ER rute Jakarta-Denpasar. Kemudian pengujian layanan In-Flight Connectivity dilakukan pada fisik perangkat, BTS pico seluler di GSM 1800 dan pengukuran sinyal terhadap access point.
Dalam proses itu, telah dinyatakan bahwa semua perangkat telah diuji dan telah berfungsi dengan baik serta memenuhi standar kelayakan sesuai UU yang berlaku Nomor 36 tahun 1999 tentang telekomunikasi.
Mengenai pemakaian WiFi, Erik tegaskan hanya dapat digunakan saat pesawat berada pada ketinggian 10 ribu kaki dan tidak boleh digunakan saat pesawat dalam kondisi taxi, take off dan landing.
Saat ini, Garuda Indonesia melayani rute penerbangan Jakarta – Jeddah sebanyak 13 kali per minggu dengan armada Boeing 777-300ER. (chi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... IHSG Tertekan Sentimen Eksternal
Redaktur : Tim Redaksi