Gawat! Duel Inggris Versus Rusia Potensi Bentrok

Sabtu, 11 Juni 2016 – 17:43 WIB
Sejumlah fans berlarian di jalanan Marseille, Jumat (10/6) malam. Gambaran ini sudah bukan hal yang aneh sejak fans Inggris dan Rusia berada di Marseille untuk mendukung tim kesayangannya di Euro 2016. Foto: reuters

jpnn.com - MARSEILLE - Salah satu big match di Grup B Euro 2016 bakal berlangsung di Stade Velodromem, Marseille, Minggu (12/6) dini hari, mulai pukul 02.00 WIB. Inggris versus Rusia.

Selain ketat di dalam laga, pertandingan ini juga diprediksi akan berada dalam tekanan tinggi risiko bentrok dua pendukung.

BACA JUGA: Jelang Albania vs Swiss, Ada yang Tak Bisa Tidur Nyenyak

Ini dipicu kerusuhan yang terjadi antara fans Inggris dan Rusia, sejak Kamis (9/6). Meski tak ada korban jiwa, gesekan atau betrokan kedua kubu sudah cukup membuat kota Marseille mencekam. 

Le Parisien edisi Sabtu (11/6) melansir, tujuh orang fans yang disebut otoritas setempat menggunakan Bahasa Inggris bentrok dengan polisi. Insiden ini dipicu tensi tinggi fans Inggris dengan Rusia, ditambah lagi mereka massal, berjumlah ratusan orang.

BACA JUGA: Preview Wales vs Slovakia: Duel Bale dan Hamsik

Otoritas setempat siaga. Mereka kian meningkatkan pengamanan jelang dan di saat pertandingan dua negara sesungguhnya di lapangan hijau. 

Sinyal bentrok antara dua pendukung masih sangat terasa. "Kami ingin mereka terpisah, itu jelas. Ini sebenarnya cuma sebagian. Karena di kelompok utama antara dua pendukung tidak ada masalah. Terbukti, saat mereka menonton Prancis versus Rumania di layar raksasa, suasana antara mereka (fans Inggris dan Rusia) sangat bersahabat," ujar salah seorang perwakilan polisi, Laurent Nunez. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Laga Albania Kontra Swiss Buat Keluarga Xhaka Terbelah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Albania Kontra Swiss Ciptakan Sejarah, Saudara Kandung Saling Tarung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler