Gegara Lihat Ini, Giring Akhirnya Sadar Kenapa Jokowi Rajin Blusukan

Jumat, 23 September 2022 – 19:18 WIB
Ketua Umum PSI Giring Ganesha di kawasan Museum Gedung Juang Bekasi, Kabupaten Bekasi, Jumat (23/9). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha akhirnya menyadari mengapa Presiden Joko Widodo (Jokowi) rajin blusukan.

Hal itu disadari Giring setelah melihat sejumlah sekolah rusak di Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA: PSI Ogah Dukung Anies Baswedan Maju Pilpres 2024, Alasannya Begini

Menurut Giring, seharusnya sudah tidak ada lagi sekolah rusak di Kabupaten Bekasi. Apalagi wilayah Kabupaten Bekasi berdekatan dengan Ibu Kota Negara, DKI Jakarta.

PSI, lanjut Giring, sudah melakukan gerakan-gerakan untuk menyuarakan kepada pemerintah terkait sekolah rusak di Indonesia.

BACA JUGA: PSI Ungkap Ada Lurah yang Palak Warga, Arahan dari Anies Baswedan

"Kemarin ada gerakan, tuh, Gerakan Bela Sekolah yang dilakukan PSI dan waktu itu kalau enggak salah di Kabupaten Bekasi pernah ke Cibarusah," kata Giring kepada wartawan, Jumat (23/9).

Giring menilai PSI hanya bisa berkoar melalui sosial media mengenai sekolah yang tidak layak.

BACA JUGA: Anies Mau Nyapres, PSI Beri Kata-kata Manis, Akui Peluang

Politikus berlatar belakang penyanyi itu mengaku PSI bukan bagian dalam sistem pemerintahan sehingga hanya bisa mengkritik daru medsos.

"Kami belum diberi kesempatan untuk masuk ke dalam sistem (pemerintahan)," sambung Giring.

Eks vokalis Nidji itu pun menyarankan pejabat Pemerintah Kabupaten Bekasi untuk rajin memantau dan melihat langsung kondisi sekolah-sekolah.

"Saya sekarang mengerti kenapa Jokowi itu hobinya blusukan, karena riil, nyata, enggak cuma (tahu) dari secarik kertas atau dilihat dari handphone, tetapi begitu turun ke masyarakat, oh, ternyata begini masalahnya," ujar Giring.

Jika ada kader PSI yang terpilih jadi pejabat publik, lanjut Giring, pihaknya tidak bakal membiarkan ada lagi sekolah rusak di Bekasi.

"Bayangin nanti sahabat-sahabat saya, nih, sudah masuk ke dalam sistem (pemerintahan), kalau sampai lagi ada sekolah rusak nanti saya yang telepon langsung, hei, lu kenapa masih ada sekolah rusak," ujar Giring.

Turut diketahui, Kabupaten Bekasi beberapa kali jadi sorotan publik karena kerap ditemukan sekolah rusak.

Salah satunya, yakni seperti yang terjadi di SDN Sukadaya 02, Kecamatan Sukawangi yang kondisinya memprihatinkan.

Pelajar di sekolah tersebut terpaksa belajar beralaskan lantai karena kondisi sekolah rusak. (cr1/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSI DKI Bersikeras Heru Budi Harus Jadi Pj Gubernur Jakarta


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler