jpnn.com, BALI - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I di Bali mulai Jumat (4/8) hingga Minggu (6/8) nanti.
Agenda ini akan membahas penguatan kelembagaan partai dan sekaligus ajang soliditas sesama kader Partai Hanura. Sektretaris Organizing Committee Benny Ramdhani mengatakan, dalam Rapimnas I ini pihaknya akan membahas penguatan partai agar meraih peringkat empat besar pada 2019.
BACA JUGA: Hanura Persiapkan dan Menangkan Calon Pemimpin Jatim
"Kami membahas agenda politik strategis eksternal dan internal. Terutama membangunan infrastruktur politik untuk menghadapi pilkada serentak 2018, pileg, dan pilpres 2019," kata dia dalam konferensi pers persiapan Rapimnas I di Hotel Stones, Bali.
Berdasarkan perintah Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, kata dia, partai pada 2019 harus bertengger pada peringkat empat dalam peringkat partai nasional. "Tentu kami punya modal politik dan meyakinkan target empat besar bukan sekadar retorika. Sistem sudah kami susun, tapi tidak bisa disampaikan di sini," kata dia.
BACA JUGA: Oso: Yang Masih Punya Ibu, Bersyukurlah
Sementara itu Wakil Ketua Organizing Committee Fauzi Amro mengatakan, pihaknya memiliki waktu dua tahun lagi untuk merealisasikan target tersebut.
"Jadi kami optimistis. Apalagi ada sosok OSO dan konsolidasi akan dilakukan secara masif dan terstruktur," tandas dia. (mg4/jpnn)
BACA JUGA: Olala! Usai Habiskan Semangkuk Rawon, Kaki Pak Oso Langsung Bergoyang
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sempat Dibohongi, Oso Tetap Bangga dengan DPD Hanura Jatim
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga