Gerakan Rakyat Mendukung Prabowo-Gibran di Riau Makin Masif, Lihat

Senin, 27 November 2023 – 05:02 WIB
Relawan Prabowo Center melakukan deklarasi dan meresmikan rumah Prabowo sebagai wadah untuk pemenangan di Pekanbaru, Riau. Foto:Tim media relawan Prabowo Center.

jpnn.com, PEKANBARU - Relawan Prabowo Center melakukan deklarasi dan meresmikan Rumah Prabowo sebagai wadah untuk pemenangan di Pekanbaru, Riau.

Kelompok ini dibentuk anggota masyarakat yang mendukung calon presiden (capres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

BACA JUGA: RK Jadi Ketua TKD Prabowo-Gibran Jabar, Timnas AMIN Usung Nama Aher, Adu Kuat!

"Mari bersatu dalam wadah anak Riau untuk mewujudkan kemenangan Prabowo-Gibran," kata Suyanto Chang, ketua Prabowo Center Riau, Minggu (26/11).

Suyanto menyebut bahwa dengan adanya Rumah Prabowo itu semua sukarelawan dapat bergabung untuk berdiskusi dan menggelar berbagai acara demi satu tujuan yaitu memenangkan Prabowo-Gibran.

BACA JUGA: Apa Tim AMIN Kurang Kerjaan sampai Sohibul PKS Mengkritisi Narasi Prabowo Gemoy?

Sementara itu, Muhammad Ridho Nasution selaku Dewan Penasehat mengungkap bahwa dana persemian Rumah Prabowo itu sepenuhnya merupakan dana pribadi dari para sukarelawan Prabowo Center.

"Ini biaya pribadi, tidak ada sumbangan dari pemerintah ataupun institusi lain," ujarnya.

BACA JUGA: Sukarelawan Anies yang Beralih Dukung Prabowo-Gibran Langsung Konvoi di Depok

Muhammad Ridho Nasution juga meminta para sukarelawan untuk mengedepankan sikap low profile atau rendah hati.

"Saya berharap relawan-relawan di Prabowo Center ini tidak secara keras di luar. Karena saya kira untuk Pilpres kali ini caranya harus lebih low profile,” ujarnya.

Muhammad Rido menambahkan tidak perlu teriak-teriak di luar. Orang indonesia sudah berubah dan sudah semakin cerdas.

“Semakin banyak kita bicara justru terlihat semakin kurang. Low profile kini lebih disukai," pungkasnya.

Sekretaris Relawan Prabowo Center Bakri mengungkapkan bahwa pihaknya sudah melakukan aksi sosial ke masyarakat.

"Kami sudah melakukan aksi sebelumnya dengan membuat gerakan sosial dan kedepannya akan terus membuat gerakan sosial dan mempromosikan pasangan Prabowo - Gibran di masyarakat," ujar Bakri. (mcr36/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler