jpnn.com - MEDAN - Anggota Satreskoba Polresta Medan, Sumatera Utara, kemarin (7/3) melakukan penggerebekan. Dalam aksinya di Jalan Sentosa Lama, Gang Ringgit II, Lingkungan XXI, Kelurahan Sei Kera Hulu, Medan Perjuangan, kemarin pukul 15.00 WIB itu, mereka menangkap dua pria yang asyik mengisap sabu-sabu.
Selain menangkap tujuh pria dan seorang perempuan, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa 10 kg ganja kering, beberapa gram paket sabu-sabu, alat penghisap sabu-sabu, ratusan plastik klip, dan dua unit alat timbangan sabu-sabu.
BACA JUGA: Ditagih Utang, Bayar Pakai Kalungan Celurit
Kasatnarkoba Polresta Medan Kompol Donny Alexander menyatakan, penggerebekan tersebut dilakukan berdasar informasi masyarakat setempat yang resah. ''Kawasan itu memang menjadi target,'' ujar Donny kepada Sumut Pos (JPNN Group).(mag-8/adz/JPNN)
BACA JUGA: Kenal di Dunia Maya, Tertipu Rp 9,2 Juta
BACA JUGA: Balita Diculik Mantan Pacar Ibunya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Penjaga Gudang Disekap, Puluhan Juta Amblas
Redaktur : Tim Redaksi