JAKARTA - Ormas sayap Partai Gerindra, Tunas Indonesia Raya (Tidar) tengah gencar merekrut dukungan dari kalangan muda. Salah satu caranya adalah melalui kegiatan olahraga dan seni, Tidar Cup tahun 2013 yang digelar di Bali, Minggu (7/7).
Tidar Cup yang ke-5 ini diikuti sekitar 2 ribu peserta dari kalangan pelajar tingkat SMU. Sebelumnya, ajang tahunan ini pernah digelar di Jakarta (2009-2010), Semarang (2011), dan Palembang (2012).
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Tidar, Aryo Djojohadikusumo mengatakan bahwa organisasinya adalah wadah yang tepat untuk menyalurkan bakat olahraga dan seni. Selain itu, Tidar juga bisa menampung aspirasi politik generasi muda lewat cara yang positif.
"Saya yakin Tidar merupakan tempat yang tepat bagi semua anak muda dalam berkreativitas di bidang seni dan budaya, serta menjadi garda terdepan dalam menelurkan tokoh tokoh politik yang bersih dan cerdas," kata Aryo lewat siaran pers, hari ini.
Aryo juga mengklaim Tidar ikut berkontribusi dalam upaya transformasi bangsa. Ia mengatakan, organisasinya ikut membantu memenangkan beberapa pemimpin daerah yang dikenal sebagai tokoh berintegritas.
Misalnya, pasangan gubernur Jokowi-Ahok pada pilkada DKI Jakarta. Serta Ridwan Kamil dalam pilwalkot Bandung, Jawa Barat. Secara terang-terangan, Aryo pun mengajak seluruh peserta Tidar Cup untuk bergabung dengan organisasinya.
"Kreativitas dalam seni dan budaya yang dilakukan anak muda di TIDAR berkontribusi memenangkan Jokowi-Ahok dan Ridwan Kamil menang," papar caleg di Dapil DKI Jakarta ini.
Tidar Cup tahun ini memperebutkan hadiah total Rp50 juta. Cabang olahraga yang dilombakan yakni basket. Sedangkan cabang seni yang dipertandingkan antara lain lomba kesenian gamelan (beleganjur), lomba jukung, lomba fotografi dan lomba disc jockey. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo Percaya Kekuatan Demokrasi
Redaktur : Tim Redaksi