jpnn.com, SOLO - Wali Kota Solo sekaligus politikus PDI-P Gibran Rakabuming Raka, terlihat mengenakan kemeja garis hitam putih saat mendampingi bakal calon presiden (bacapres) 2024 Ganjar Pranowo.
Keduanya hadir bersama untuk membuka kegiatan jalan sehat di Taman Sunan Jogo Kali, Kecamatan Jebres, Kota Solo pada Minggu (23/7) pagi.
BACA JUGA: Gibran bin Jokowi Siap Mendampingi Ganjar Berkampanye, Asalkan...
Gibran mengaku baju tersebut merupakan baju pemberian dari Ganjar saat mendampingi pria berambut putih itu melawat ke Kabupaten Bogor kemarin.
"Kemarin ini malah yang memberi langsung Pak Ganjar ini, dijahitkan langsung beliau. Iya di Citeureup (Bogor)," ujar Gibran di Taman Sunan Jogo Kali.
BACA JUGA: Ganjar dan Bima Arya Punya Pilihan Berbeda, Gibran Saksinya
Saat mendampingi Ganjar di Bogor, keduanya juga sempat berkendara dalam satu mobil dan ngopi bareng di sebuah warung kopi.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengungkapkan, diberi wejangan oleh Ganjar.
BACA JUGA: Guyon Ganjar ke Gibran, Bakal Dapat Marga Nababan atau Napitupulu?
"Ada (wejangan). Ada pas sarapan diberi wejangan, banyak," kata Gibran.
Kendati demikian, Gibran tidak mengungkapkan terkait wejangan yang diberikan Ganjar kepadanya.
Baju garis hitam putih telah menjadi pakaian ciri khas dari Ganjar Pranowo saat melakukan kampanye.
Baju tersebut banyak dipakai tokoh dan sukarelawan yang mendukung Ganjar di Pilpres 2024 mendatang. (cuy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Olahraga Bareng Ganjar, Gibran dan Panda Nababan Tampak...
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan