Gibran Rakabuming Bagi-Bagi Motor Listrik Kepada Lurah, Lebih Murah

Selasa, 13 Juni 2023 – 19:30 WIB
Pembagian sepeda motor listrik di Surakarta, minggu lalu. ANTARA/Aris Wasita

jpnn.com, SURAKARTA - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka memilih membagikan sepeda motor listrik kepada lurah dan sekretaris camat.

Berbeda dengan beberapa daerah lain di Solo Raya, Pemkot Surakarta memilih motor listrik karena lebih ramah lingkungan dan murah.

BACA JUGA: Hasil Survei: Elektabilitas Anies Terus Melemah, Gibran Masuk 12 Nama Jauh di Bawah

"Dipilihnya sepeda motor listrik karena harganya juga lebih murah dibandingkan dengan sepeda motor dinas yang dibagikan kepada lurah di daerah lain," ujar Gibran.

Beberapa daerah lain di Solo Raya, lurahnya menggunakan sepeda motor konvensional seperti N-Max.

BACA JUGA: Gibran bin Jokowi jadi Jurkam PDIP untuk Pilpres 2024, Ganjar Merespons Begini

"Dengan motor listrik tentu harganya jauh di bawah harga N-Max," dia menambahkan.

"Yang jelas (harganya, Red.) di bawah N-Max. Per unit kayaknya Rp 29 jutaan."

BACA JUGA: Gandeng Porsche, Motor Listrik Yadea VF F200 Percaya Diri

Motor listrik yang dibagikan Pemkot Surakarta berwarna hitam.

"Aku hitam saja, menyesuaikan hati saya," seloroh Gibran.

Pemkot Surakarta membagikan sepeda motor listrik di tingkat kecamatan dan kelurahan untuk operasional kantor.

Penyerahan sepeda motor listrik dilakukan oleh Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa di Kantor Sekretariat Bersama Solo.

Motor listrik yang diserahkan ke kantor kelurahan dan kecamatan tersebut diproduksi lokal oleh United E Motor. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Akan Siapkan Perusahaan Pembiayaan untuk Konversi Motor Listrik


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler