jpnn.com, JAKARTA - Berpartisipasi di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Agustus nanti, PT. Sokonindo Automobile akan menyiapkan delapan unit DSFK Glory 580.
Sebelum GIIAS 2018, pabrikan otomotif asal Tiongkok tersebut akan lebih dahulu menggelar peluncuran secara resmi city SUV 7-penumpang Glory 580 di hadapan publik tanah air, sekaligus merilis harga resminya pada 19 Juli nanti.
BACA JUGA: Genjot TKDN 50% Lebih, Sokonindo Segera Bangun Pabrik Mesin
"Jadi harga barunya juga akan kita umumkan, karena kan sebelumnya itu baru harga perkenalan saat diumumkan di IIMS April lalu," ungkap PR & Digital Manager - Marketing Dept Sokonindo Automobile Arviane D.B, saat ditemui di Jakarta, Senin (16/7).
Dari informasi tersebut, maka kemungkinan besar harga Glory 580 akan mengalami kenaikan jika melihat tren pabrikan lain karena terpengaruh pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.
BACA JUGA: Test Drive DFSK Glory 580: Jangan Terkecoh Harganya!
Di mana saat ini, harga Glory 580 dimulai dari Rp 245,9 juta (1.8 5MT), Rp 282 juta (1.5Turbo CVT), Rp 295 juta (1.5T 6MT) dan Rp 308 juta (CVT).
Perihal GIIAS 2018 sendiri, dari delapan unit Glory 580 yang ikut hadir, akan dua varian tambahan dari yang saat ini sudah diperkenalkan yaitu Comfort dan Luxury.
BACA JUGA: Ini 8 Perbedaan dari Dua Varian DFSK Glory 580
Dua varian baru itu adalah varian tertingginya yakni Glory 580 Premium dan varian terendah Glory 580 Elite.
"Jadi memang saat GIIAS nanti, kita akan bawa delapan unit DFSK Glory 580," lanjutnya. (mg8/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga Calon Varian Baru DFSK Glory 580 dari Rp 220 Juta
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha