Gila! Mau Tawuran, Pelajar SMP Sewa Preman Bersenjata

Jumat, 17 Maret 2017 – 02:28 WIB
Polisi memborgol pelaku kriminal. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, PALANGKA RAYA - Polres Palangka Raya meringkus sejumlah pelajar SMPN 7 Palangka Raya yang hendak menyerang SMPN 14 Bengkirai, Rabu ( 15/3).

Pelajar yang diamankan, yakni JA (14), SU (14), MA (13), AL (12), JP (14), dan NA (12).

BACA JUGA: Polda Metro Jaya Siagakan Satu Kompi di Manggarai

Para pelajar itu juga menyewa dua preman bersenjata tajam untuk menakuti pelajar SMPN 14.

Kedua preman, yakni SM dan AG akhirnya juga diringkus petugas.

BACA JUGA: Ngaku Geng Motor, Didatangi Warga Langsung Ciut

SU mengatakan, dirinya dan teman-temannya ingin membalas dendam.

Sebab, JP pernah dipalak dan dipukuli oleh murid SMPN 14.

BACA JUGA: Dua Orang Tewas, Tawuran di Manggarai Dipicu Hal Sepele

”Sebenarnya kami takut. Tetapi, setelah disepakati, (kami) menyewa preman dengan upah Rp 200 ribu dan uang muka Rp 30 ribu. Kami pun menyerang,” ujarnya.

Sementara itu, SM mengatakan, para pelajar itu datang ke rumahnya untuk meminta bantuan menyerang SMPN 14.

”Kami hanya menakuti, tetapi memang membawa sajam.  Upahnya Rp 200 ribu. Katanya dari uang jajan para pelajar itu. Jujur, itu tidak untuk menusuk, hanya untuk jaga diri,” jelasnya.

Di sisi lain, Kapolres Palangka Raya AKBP Lili Warli mengatakan, petugas SPKT bersama guru dan warga sekitar berupaya meredam kondisi tersebut.

”Enam murid SMP tersebut berencana melakukan pengeroyokan. Mereka mengajak dua preman dengan imbalan sejumlah uang. Upah buat preman itu dari dana patungan,,” ujarnya.

“Ada yang memberikan Rp 5 ribu dan terkumpul Rp 30 ribu untuk uang muka. Namun belum sampai melakukan pengeroyokan, keenamnya diamankan plus dua preman,” ungkap Lili.

Lili menegaskan, preman bayaran itu akan diproses sesuai aturan.

”Kami ingin tahu lebih dalam apa motivasi selain balas dendam tersebut,” ujarnya.

Agar kejadian serupa tidak terulang, kepolisian akan berupaya melakukan sosialisasi terkait kenakalan pelajar dan menggelar patroli  ke sekolah.

”Kami ingin nanti memberikan penyuluhan dan bimbingan kepada para pelajar,” katanya. (daq/vin/ign)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tawuran Kembali Pecah di Manggarai


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
tawuran   Pelajar  

Terpopuler