Giliran Ayu Ting Ting Dijanji Raffi Ahmad

Kamis, 06 Februari 2014 – 16:37 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Presenter Raffi Ahmad sempat melemparkan candaannya terhadap Ayu Ting Ting di acara DahSyat, Kamis (6/2) hari ini.

Dalam acara tersebut, Raffi berjanji akan memberikan hadiah spesial buat Ayu. Saat ditanyakah hal itu pada Ayu, ia sendiri mengaku akan tetap menagih janji Raffi.

BACA JUGA: Enam Jaksa Tuntut Si Dul

"Biarin aja nanti saya tagih. Dia (Raffi) lagi mikirin mau kasih apa," kata Ayu saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (6/2).

Sebelumnya Raffi pernah mengatakan bahwa dirinya siap menjadi kekasih pedangdut asal Depok itu.

BACA JUGA: Jangankan Ketemu, Bahas Enji Saja Ayu Sudah Tak Mau

Bukan itu saja, bahkan saat Ayu melahirkan, mantan kekasih Yuni Shara itu yang pertama memberikan ucapan selamat. "Sudah dong, dia dari awal malah," tandasnya. (jdn/jpnn)

BACA JUGA: Hindari Marah, Ayu Dewi Tinggalkan Rumah Dinihari

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewi Perssik: Siapa Berani Memenjarakan Saya?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler