jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi menjalani pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Selasa (8/2).
Pria yang akrab disapa Pras itu diambil keterangannya mengenai kasus dugaan korupsi pelaksanaan Formula E di Jakarta.
BACA JUGA: Usut Kasus Korupsi, KPK Periksa Petinggi PT Antam
Melalui akun Pras di Instagram, dia mengaku membawa beberapa dokumen terkait ajang balap mobil listrik itu.
Dokumen itu akan menjadi dasar Pras menjelaskan kepada penyelidik.
BACA JUGA: Anggota DPRD DKI Mempertanyakan Anggaran Pembangunan Sirkuit Formula E
"Satu bundel dokumen sudah saya persiapkan mulai dari KUAPPAS, RAPBD sampai APBD. Semua saya serahkan kepada penyidik KPK," kata Pras.
Politikus PDI Perjuangan itu berharap dokumen tersebut bisa membantu KPK selama proses penyelidikan.
BACA JUGA: Benarkah Nissa Sabyan dan Ayus Sudah Menikah Siri? Mantan Istri Jawab Begini
Dia juga akan menjelaskan masalah penganggaran. Termasuk, komitmen fee yang ada dalam kasus ini.
"Kemudian bagaimana pembayaran commitment fee sebesar Rp 560 miliar yang dilakukan sebelum Perda APBD disahkan," kata Pras. (tan/jpnn)
Redaktur : Yessy
Reporter : Fathan Sinaga