jpnn.com, FUZHOU - Tunggal putra peringkat tujuh dunia asal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan pemain Malaysia Chong Wei Feng di babak pertama Fuzhou China Open 2018.
Pada laga di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Rabu (7/11) siang WIB, Ginting menang atas pemain Negeri Jiran ranking 40 dunia itu dengan 21-11, 21-14.
BACA JUGA: Praveen / Melati Pukul Suami Istri Inggris di Babak Pertama
Ginting butuh waktu 33 menit (statistik BWF) mengamankan tiket 16 Besar.
Kemenangan ini membuat rekor pertemuan Ginting vs Chong Wei Feng menjadi 2-1.
BACA JUGA: Fuzhou China Open: Untung Masih Ada Marcus / Kevin
Di 16 Besar besok, Ginting punya peluang berhadapan dengan sesama Merah Putih, Jonatan 'Jojo' Christie dengan syarat Jojo menang atas tunggal India Prannoy HS.
Selain Ginting, tunggal putra Indonesia lainnya yang juga menembus 16 Besar adalah Tommy Sugiarto.
BACA JUGA: Fokus Fuzhou China Open, Butet Belum Pikirkan Laga Penutup
Di babak pertama siang tadi, Tommy menang atas pemain Hong Kong Wong Wing Ki Vincent 21-8, 21-10. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 36 Menit! Owi / Butet Lolos ke 16 Besar Fuzhou China Open
Redaktur & Reporter : Adek