jpnn.com - JAKARTA - Tim bulutangkis Indonesia memang menuai hasil bagus dalam berbagai turnamen internasional setahun terakhir. Pasukan Merah Putih berhasil mengamankan dua gelar juara dunia, All England, SEA Games serta turnamen level superseries.
Namun, Ketum PP PBSI, Gita Wirjawan meminta armadanya tak puas diri dengan catatan impresif itu. Pasalnya, Indonesia sudah ditunggu turnamen bergengsi Thomas-Uber Cup 2014.
BACA JUGA: Giggs Ingin Bermain di Laga MU Kontra Hull City
Bagi PBSI, itu adalah turnamen yang menjadi salah satu bidikan utama. Apalagi, Indonesia sudah sangat lama tak bisa membawa pulang tropi juara turnamen tersebut.
“Kita tidak boleh berbangga hanya karena sudah meraih dua gelar juara dunia, All England, SEA Games dan super series. Saya rasa titik kulminasi kita harus sampai pada supremasi tertinggi, minimal ada nama Indonesia di lima turnamen puncak,” terang Gita di laman PBSI, Selasa (6/5).
BACA JUGA: Giggs Buka Peluang Bermain Lawan Hull City
Sementara itu, kapten tim Uber Cup, Adriyanti Firdasari mengatakan tim putri siap tempur dalan turnamen yang akan digeber di New Delhi, India, 18-25 Mei mendatang.
“Persiapan cukup bagus dan berjalan lancar. Kondisi teman-teman juga dalam keadaan baik. Latihan kami pun maksimal. Saya dan teman-teman meminta doa restu kepada masyarakat Indonesia,” tegas Firdasari. (jos/jpnn)
BACA JUGA: LeBron James Anggap Durant Layak Sabet MVP
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suarez Terus Menangis Usai Liverpool Diimbangi Palace
Redaktur : Tim Redaksi