Glenda Garcia Bakal Luncurkan Merek Sendiri Setelah Tembus Dunia Mode New York

Rabu, 14 Agustus 2024 – 21:17 WIB
Perancang mode pendatang baru Glenda Garcia menceritakan perjalanannya hingga bisa go internasional. Foto dok. GG

jpnn.com, NEW YORK - Perancang mode pendatang baru Glenda Garcia menceritakan perjalanannya hingga bisa go internasional. Lahir dan dibesarkan di Jakarta, Glenda berhasil menembus belantara dunia mode di New York, Amerika Serikat.

"Saya percaya pada penciptaan mode yang beresonansi dengan orang-orang pada tingkat pribadi," kata Glenda dalam keterangan persnya di Jakarta, Rabu (14/8). 

BACA JUGA: Sroja Hadirkan Koleksi Pakaian Terbarunya SROJA x TJ by Tata Janeeta

Terkenal dengan desainnya yang berani dan inovatif, wanita yang kini tinggal di New York itu selain mengembangkan mereknya sendiri, juga sebagai perancang pakaian rajut di merek ternama Proenza Schouler.

"Desain saya adalah cerminan perjalanan, dan hubungan saya sendiri dengan pakaian. Saya ingin menciptakan pakaian yang dapat dikenakan tetapi memiliki nilai emosional ini melalui detail, tekstur, sentuhan tangan yang rumit," tuturnya.

BACA JUGA: Bea Cukai Musnahkan Pakaian Bekas hingga Barang Ilegal Senilai Miliaran di Tanjung Balai

Dia menambahkan, ketertarikannya pada mode dan desain muncul sejak usia muda, yang sangat tertarik pada kegiatan kreatif seperti menggambar, membuat kerajinan, dan melukis. Juga memiliki banyak minat pada hal-hal yang berhubungan dengan seni. 

Hal ini sangat dipengaruhi oleh latar belakangnya yang tumbuh besar dan dikelilingi oleh orang tua dan anggota keluarga yang merupakan desainer dan insinyur. 

BACA JUGA: Selain Tabir Surya, Ini Pilihan Pakaian Penting untuk Hindari Dampak Sinar UV

Jiwa dan bakat seni pun akhirnya membawa Glenda ke London, di mana Dia kuliah di Central Saint Martins untuk mengasah keterampilan teknisnya dan mengembangkan apresiasi yang lebih besar terhadap desain avant-garde. Di sisi lain juga mendalami lebih jauh spesialisasi tekstil.

Berusaha untuk lebih memperluas wawasannya, Glenda kemudian pindah ke New York untuk kuliah di Parsons School of Design. Di sini, dia membenamkan dirinya dalam dunia mode New York yang inovatif dan serba cepat, menyempurnakan estetika uniknya yang memadukan pengaruh tradisional dan kontemporer. 

"Setelah menyelesaikan gelar BFA desain mode, saya melanjutkan studi manajemen mode karena ingin menciptakan merek dan bisnis sendiri," ungkapnya.

Selama di Amerika dirinya sempat ikut magang di berbagai merek mode ternama dan lantas bergabung Proenza Schouler sebagai desainer pakaian rajut. Bekerja sama dengan tim kreatif lainnya, desain mereka dipuji karena polanya yang rumit, tekstur yang mewah, dan perpaduan antara elemen klasik dan modern.

"Kini saya dalam proses meluncurkan merek sendiri," imbuhnya.

Merek tersebut sesuai namanya yakni Glenda Garcia, dan akan memulai debut dengan koleksi yang mencerminkan latar belakang multikulturalnya dan komitmennya terhadap materialitas eksploratif.(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Modernisasi yang Dilakukan STIN Berbuah Akreditasi Internasional dari ACQUIN


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler