Global Akuisisi Apple Premium Reseller

Senin, 15 Agustus 2011 – 10:16 WIB
JAKARTA - Global Teleshop, pemilik dan pengelola jaringan ritel nasional produk telekomunikasi, resmi mengakuisisi PC Max,  salah satu Apple Premium Reseller di IndonesiaTotal gerai PC Max saat ini sebanyak 16 outlet, yaitu di Surabaya, Malang, dan Denpasar.  Dengan proses akuisisi ini,  total gerai yang menjual produk Apple yang dimiliki Global Teleshop menjadi 22 gerai

BACA JUGA: GM Tambah Investasi USD 150 Juta di Bekasi

Sebelumnya telah dibuka Global Apple Authorised Reseller di Semarang, Surabaya, Jogjakarta, Medan, Denpasar, dan Tangerang.

Global Teleshop resmi terdaftar sebagai Apple Authorised Reseller sejak 2010
Perseoran menawarkan produk iPhone, iPod (shuffle, nano, classic, touch), notebook (Macbook, Macbook Pro), desktop (iMac, MacMini, MacPro), Software,  dan Training

BACA JUGA: TAM Gelontor Jatim dengan Tiga Varian Baru

"Dengan akuisisi ini kami akan melakukan rebranding terhadap brand PC Max dengan Brand Global.  Sejak awal menghadirkan Apple Authorised Reseller di konsep Global Teleshop Superstore,  kami mendapat tanggapan yang positif dari masyarakat, karena memberikan lebih banyak pilihan produk dan brand kepada masyarakat.,” kata Evy Soenarjo, Direktur Utama PT Global Teleshop di Jakarta, Minggu (14/8).

Andreas Thamrin, Direktur Operasional PT Global Teleshop mengemukakan, dari 22 gerai saat ini, kami menargetkan untuk mencapai 30 gerai independen sampai akhir 2011
Targetnya adalah kota-kota besar lainnya di Indonesia

BACA JUGA: PLN Seriusi Listrik Prabayar di Wamena

"Untuk program pelatihan kami juga membuat program Global Chit Chat Lounge yang bekerja sama dengan komunitas fotografi, musik, atau videoTujuannya adalah untuk lebih memperkenalkan fitur-fitur yang tersedia pada produk Apple," kata Andreas

Global Apple Premium Reseller (APR) dilengkapi live demo unit sehingga konsumen bisa mengakses fitur dan merasakan bentuk dan material produk pilihannyaDi samping itu, apabila konsumen memerlukan bantuan untuk eksplorasi lebih jauh mengenai produk pilihannya, tersedia layanan Mac Specialist yang akan membantu untuk memaksimalkan pemanfaatan fitur dan menambah beberapa aplikasi yang diperlukan.

Sebagai bagian integral dari PT Global Teleshop, Global Apple Premium Reseller juga menerapkan strategi marketing yang semakin variatifSelain tetap mempertahankan program kerja sama dengan berbagai bank terkemuka untuk menyediakan fasilitas cicilan 0 persen hingga 12 bulan, juga akan dibuat program tematik yang dibuat secara berkala.

PT Global Teleshop adalah perusahaan yang bergerak dalam industri selular, baik produk handset,  maupun operator (SIM Card)Cakupan bisnis Global Teleshop Group meliputi distribusi, retail, dan after sales (layanan purna jual).

Pada awal 2010, Global Teleshop melakukan transformasi bisnis ritel, dari single brand menjadi multi-brandSaat ini, produk-produk yang dipasarkan di jaringan ritel Global Teleshop meliputi Nokia, Blackberry, Apple iPhone, Sony Ericsson, LG Mobile, Accer, Samsung Mobile,  dan G-MobilePT Global Teleshop mengelola 262 outlet yang tersebar di 124 kota di seluruh Indonesia(max)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jawa Pos Kembali Raih Penghargaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler