GM Buang Teknologi Apple Carplay dan Android Auto di Mobil Listrik Chevrolet

Minggu, 02 April 2023 – 15:40 WIB
Ilustrasi screen di Android Auto. Foto: Google

jpnn.com - Chevrolet Blazer produksi 2024 tidak lagi tersedia teknologi Apple CarPlay dan Android Auto.

General Motors (GM) menyiapkan sistem infotainment atau hiburan bawaan yang dikembangkan khusus bersama Google, untuk line up mobil listrik masa depan mereka.

BACA JUGA: Dukung Penjualan Mobil Listrik, MG Siap Lengkapi Seluruh Dealer dengan Charging Stasion

Menurut laporan Reuters pada Sabtu (1/4), Apple CarPlay dan Android Auto merupakan sistem yang memungkinkan pengguna menampilkan layar ponsel mereka di dasbor kendaraan.

Keputusan GM iti bertujuan mendapatkan lebih banyak data tentang cara konsumen mengemudi dan mengisi daya kendaraan listrik.

BACA JUGA: MG Klaim Mobil Listrik Ini Laris Manis, Sebegini Jumlahnya

GM diketahui sedang merancang sistem navigasi dan hiburan on-board untuk mobil listrik masa depan dalam kemitraan dengan Google.

Kerja sama GM dan Google sendiri diketahui sudah berlangsung sejak 2019, untuk mengembangkan fondasi perangkat lunak sistem hiburan yang akan terintegrasi lebih erat dengan sistem kendaraan lain, seperti asisten pengemudi Super Cruise.

BACA JUGA: Apple CarPlay Ada di Ferrari, Mercedez-Benz dan Volvo

Saat ini, GM sedang berupaya mempercepat strategi agar kendaraan listriknya menjadi platform untuk layanan berlangganan digital.

"Kami yakin ada peluang pendapatan langganan bagi kami," ungkap Chief Digital Officer GM Edward Kummer.

GM mengatakan pembeli kendaraan listrik GM dengan sistem baru akan mendapatkan akses ke Google Maps dan Google Assistant, sistem perintah suara, tanpa biaya tambahan selama delapan tahun.

Kemudian, sistem infotainment masa depan juga akan menawarkan aplikasi seperti layanan musik Spotify, Audible, dan layanan lainnya yang sekarang banyak diakses oleh pengemudi melalui ponsel.

Sementara itu, untuk kendaraan model mesin pembakaran, GM berencana untuk terus menawarkan sistem mirroring Apple CarPlay dan Android Auto.

"Pemilik kendaraan yang dilengkapi dengan teknologi mirroring masih dapat menggunakan sistem tersebut," kata GM.

Pengemudi juga masih dapat mendengarkan musik atau melakukan panggilan telepon di iPhone atau ponsel Android menggunakan konektivitas nirkabel Bluetooth. (reuters/ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Google Ubah Tampilan Antarmuka Sistem Android Auto


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler