Go-Food Sabet The Best Tactical Activation pada MEBA 2018

Minggu, 16 Desember 2018 – 19:21 WIB
VP Sales & Marketing Go-Food Cassandra Aprilanda menerima penghargaan The Best Tactical Activation pada The Most Experiential Brand Activation (MEBA) 2018 di Jakarta, Sabtu (15/12). Foto: Adrianto/Indopos/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Go-Food yang merupakan salah satu layanan dari Go-Jek Indonesia berhasil meraih The Best Tactical Activation pada The Most Experiential Brand Activation (MEBA) 2018.

VP Sales & Marketing Go-Food Cassandra Aprilanda menerima langsung penghargaan itu dalam acara di Jakarta, Sabtu (15/12).

BACA JUGA: Pengamat Nilai Skema Bisnis Go-Jek Lebih Matang

Cassandra mengatakan, Go-Food Festival telah membantu para pengusaha kuliner di berbagai daerah untuk menjawab tantangan terkait operasional dan sumber daya manusia (SDM).

Dia menambahkan, kehadiran Go-Food Festival juga meningkatkan pengetahuan bisnis untuk memperluas akses terhadap pasar.

BACA JUGA: Go-Jek Akan Terus Dukung Ambisi Anak Bangsa Kejar Prestasi

Hingga kini Go-Food Festival sudah sukses digelar di 24 titik di berbagai kota di Indonesia.

Dalam setiap event selalu menghadirkan cita rasa kuliner serbanikmat di satu tempat dan berbagai hiburan bagi para pengunjung serta menjadi wadah bagi kegiatan komunitas.

BACA JUGA: Bantu UMKM, Go-Jek Bawa Go-Food Festival ke Makassar

“Hingga saat ini lebih dari 600 merchant Go-Food telah berhasil meningkatkan skala bisnisnya melalui gelaran Go-Food Festival,” kata Cassandra. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sangat Hangat, Driver Go-Jek Tunjukkan Solidaritas pada Uber


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler