jpnn.com, JAKARTA - jpnn.com - Go-Jek tidak hanya berfokus pada sarana transportasi, tapi juga memperkuat bisnis jasa lain.
Mulai pemesanan makanan hingga tiket.
BACA JUGA: âGo-Jek dan Go-Car Harus Ditutup!â
Senior Vice President Operations Go-Jek Indonesia Arno Tse menyatakan, animo masyarakat terhadap berbagai layanan tersebut cukup tinggi.
”Misalnya, di Surabaya, jasa pemesanan makanan lebih diminati,” ujarnya saat berkunjung ke Redaksi Jawa Pos, Kamis (9/3).
BACA JUGA: Taksi Blue Bird Gandeng GO-CAR
Go-Jek bermitra dengan 4.000 merchant dalam jasa pemesanan makanan.
”Nah, dari total merchant itu, 80 persen merupakan UKM,” katanya.
BACA JUGA: Innalillahi, Driver Go-Jek Tewas Terlindas Truk
Sementara itu, layanan lain seperti jasa kebersihan, jasa pijat, dan jasa mekanik sudah menggandeng 7.000 mitra.
”Artinya, memiliki social impact yang besar,” lanjutnya.
Secara nasional, jumlah pengemudi yang bergabung di Go-Jek mencapai 250 ribu.
Tidak hanya layanan, Go-Jek juga terus mengembangkan cara pembayaran secara digital melalui Go-Pay.
Cara pembayaran tersebut diluncurkan 2–3 bulan lalu.
Arno menyebutkan, dari total transaksi, sebanyak 60 persen sudah nontunai.
”Kami ingin seluruhnya bisa beralih ke cashless,” ungkapnya. (res/c16/sof)
Redaktur & Reporter : Ragil