Golden Future Indonesia Bagikan Ribuan Paket Seragam Sekolah di Daerah Pedalaman 

Jumat, 07 Juli 2023 – 20:08 WIB
Golden Future Indonesia menebar 2.500 paket seragam sekolah lengkap untuk anak-anak di daerah pedalaman. Foto dok. Golden Future Indonesia

jpnn.com - Golden Future Indonesia berkomitmen mendukung pendidikan khususnya di pelosok negeri dengan menebar 2.500 paket seragam lengkap. Paket bantuan ini dibagikan ke sekolah-sekolah di daerah pelosok negeri.

Program seragam pelosok negeri telah tersebar di beberapa SD,  SMP negeri maupun swasta di pedalaman dan pulau Nusa Tenggara Timur. Salah satunya di Pedalaman Adonara dan Timor Tengah Selatan, NTT. 

BACA JUGA: Orang Muda Ganjar Bawa Bantuan Tandon Air dan Seragam Sekolah untuk Warga Belu

Direktur Program Golden Future Foundation Aryo Nur Firdaus menceritakan banyak anak di daerah pedalaman kesulitan membeli seragam sekolah yang layak. Itu karena masalah ekonomi keluarga, sehingga orang tua tidak mampu membelikan seragam baru untuk anak-anaknya.

Selain itu, kebanyakan seragam anak-anak pedalaman kelihatan lusuh, kusam, robek dan tak lengkap. Mereka terpaksa memakai yang ada.

BACA JUGA: Wali Murid di Surabaya Diminta Beli Seragam Sekolah Jutaan Rupiah

“Melihat kondisi tersebut kami memberikan seragam merah putih dan biru putih. Harapannya, kami ingin menekan ongkos pendidikan, karena seragam itu mahal. Semoga bisa meringankan para orang tua," tutur Aryo Nur Firdaus dalam keterangannya dikutip Jumat (7/7).

Dia mengungkapkan untuk tahap awal sekitar 2.500 seragam lengkap yang dibagikan. Pembagian ini akan berlanjut untuk tahap-tahap selanjutnya di titik-titik pedalaman lainnya. 

BACA JUGA: Cerdaskan Anak-Anak Papua, Satgas Yonif R 514 Kostrad Bagikan Ratusan Seragam Sekolah

Aryo berharap dengan kepedulian dan amanah yang dititipkan ini bisa membangun bangsa Indonesia khususnya pendidikan di pedalaman. 

Kendati dengan segala keterbatasan yang ada, anak-anak pedalaman memiliki cita-cita tinggi. Mereka tidak mau kalah dengan anak-anak di perkotaan.

Faruq Naufal Marcom Golden Future Indonesia menambahkan perlengkapan sekolah merupakan penunjang semangat dan kemudahan kegiatan belajar. Khususnya anak-anak pelosok negeri yang terkadang luput dari perhatian.

"Jangan sampai cita-cita, asa dan mimpi mereka terhalang karena kurangnya perhatian kita," ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Aryo Nur Firdaus, program pendidikan khususnya seragam ini akan menjadi konsen utama untuk program dalam negeri Golden Future Indonesia sebagai ikhtiar mencerdaskan kehidupan bangsa & berkontribusi bagi pendidikan ke depannya untuk generasi generasi emas Indonesia.

Tentu masalah selain infrastruktur fasilitas seragam menjadi salah satu kebutuhan serta menjadi potrait tersendiri bagi termasuk para guru. 

“Terima kasih atas segala bantuannya terutama seragam barunya, Mudah-mudahan ini akan menjadi motivasi tersendiri untuk siswa-siswa kami untuk tetap semangat belajar dan mengapai cita-citanya," kata Kepala MTs Swasta Oe Ue, Timor Tengah Selatan, NTT Syarif Nobisa. (esy/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler