jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Fayakhun Andriadi mengatakan, empat partai yang telah resmi menjadi pengusung Basuki T Purnama sebagai calon gubernur DKI menjadi bukti berbagai upaya untuk mengagalkan pencalonan pria yang beken disapa dengan panggilan Ahok itu gagal. Menurutnya, upaya memprovokasi PDIP untuk meninggalkan Ahok juga tak berhasil.
"Harus diakui bahwa itu hal yang sangat lumrah dalam demokrasi. Hanya saja kami Partai Golkar tetap konsisten mendukung Ahok, begitu juga PDIP kukuh mempertahankan pasangan Ahok-Djarot," kata Fayakun di Jakarta, Rabu (21/9).
BACA JUGA: Makin Ramai! Warga DKI Dukung Anies Baswedan Jadi Gubernur
Anggota Komisi I DPR itu menambahkan, kepastian Ahok berpasangan lagi dengan Djarot S Hidayat yang notabene kader PDIP merupakan awal kemenangan bagi rakyat Jakarta. Sebab, pasangan incumbent itu sudah terbukti berhasil membawa Jakarta menjadi lebih baik.
Keberhasilan duet Ahok-Djarot antara lain melakukan reformasi birokrasi, pelayanan kesehatan dan pendidikan, serta keberpihakan pada rakyat kecil. Karenanya Fayakhun menegaskan, duet Ahok-Djarot merupakan yang terbaik bagi rakyat Jakarta.
BACA JUGA: Mega Pastikan Ahok-Djarot Diusung Empat Partai
"Ahok-Djarot adalah calon terbaik yang ada saat ini untuk memimpin Jakarta lima tahun ke depan. Dan juga, pemimpin yang paling dikehendaki oleh mayoritas rakyat Jakarta. Golkar menghormati suara rakyat, tak akan berpaling," tandasnya.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Kedatangan Ahok-Djarot ke KPU DKI Diwarnai Kericuhan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Menteri Asman: ASN Ikut Pilkada Lebih Baik Mundur Sebelum Dicopot
Redaktur : Tim Redaksi