Goodbye Game of Thrones: 8 Season, 73 Episode, Segudang Rekor

Selasa, 21 Mei 2019 – 07:44 WIB
Game of Thrones

jpnn.com - Tujuh puluh tiga episode, delapan season, terbentang selama delapan tahun. Perjalanan serial Game of Thrones yang demikian menyita perhatian dunia akhirnya selesai.

Episode The Iron Throne menjadi akhir perjalanan para karakter serial adaptasi novel fantasi yang berjudul A Song of Ice and Fire karya George R.R. Martin itu.

BACA JUGA: Ending Game of Thrones Menyisakan Banyak Misteri

''Bagaimana perasaanmu bahwa ini telah usai? Tidak ada kata-kata yang bisa mendeskripsikan perasaanku,'' kata Kit Harington, pemeran Jon Snow, sebagaimana dilansir dari Entertainment Weekly. (adn/c18/ttg)

8 Season GoT yang Penuh Rekor

BACA JUGA: Wow, Episode Terbaru Game of Thrones Ditonton 17,8 Juta Orang

Paling Banyak Ditonton

Game of Thrones (GoT) adalah serial entertainment yang paling banyak ditonton tahun ini. Episode The Bells paling hebat karena ditonton 18,4 juta viewer, termasuk dari streaming. Per episode season 8 rata-rata mencatat 43 juta viewer.

BACA JUGA: Ngobrol dengan Gwendoline Christie, si Brienne of Tarth

Paling Banyak Dibajak

Season 8 saja dibajak 54 juta kali. Penonton ilegal paling banyak di India, yakni 9,5 juta pada hari pertama season 8. Diikuti Tiongkok dengan 5,2 juta penonton.

Paling Banyak Disebut di Twitter

Terutama untuk episode The Long Night. Sebanyak 7,8 juta cuitan di Twitter berisi tentang GoT. Paling banyak menyinggung Arya, The Night King, Bran, Jon Snow, dan Cersei.

Rating Tertinggi di IMDb

Rating paling tinggi didapat episode Battle of Bastards, yakni 9,9/10.

Inspirasi Nama Bayi

Banyak nama karakter dalam GoT yang menjadi inspirasi dalam pemberian nama bayi. Arya menjadi yang paling banyak di AS, yakni sebanyak 2.545 bayi perempuan. Kemudian disusul dengan Khaleesi sebanyak 560 dan Yara sebanyak 434.

Bujet Terbesar

Tiap episode season 8 memakan biaya USD 15 juta (Rp 216,9 miliar). Mengalahkan serial Netflix yang berjudul The Crown (2016) dan serial NBC yang berjudul ER (1994-2009) sebesar USD 13 juta (Rp 188 miliar) per episode.

Paling Banyak Nominasi Emmy

Dengan memperoleh 38 penghargaan Emmy, GoT mengalahkan Frasier (1993-2004). (Guinness World Record/Indie Wire/Entertainment Weekly/adn/ttg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prank April Mop Ala Bintang Game of Thrones, Bikin Jantungan Bro


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler