Gowes Nusantara, Pejabat-ASN Gorontalo Utara Diminta Naik Sepeda ke Kantor

Minggu, 27 Oktober 2019 – 23:53 WIB
Suasana Gowes Nusantara 2019 etape Gorontalo utara. Foto: kemenpora

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara kini tengah gencar mengampanyekan gaya hidup sehat dengan berolahraga ke masyarakat, tak terkecuali ke pejabat-pejabat dan para aparatur sipil negara (ASN) sendiri.

Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan meminta pejabat dan ASN untuk bersepeda apabila ingin bepergian dari satu kantor ke kantor lainnya.

BACA JUGA: Gadis 15 Tahun Ini Ungkap Perlakuan Bejat Dua Pemuda yang Menculiknya

Hal itu dikatakan Bupati Gorut, Indra Yasin, seusai dilaksanakannya kegiatan Gowes Nusantara 2019 oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga di wilayah tersebut, Sabtu (26/10).

Menurut Indra, kebijakan yang digalakkan pemerintah daerah akan bisa direspons dengan baik oleh masyarakat apabila dimulai lebih dulu di lingkungan pemerintahan sendiri.

BACA JUGA: Pria Asal Aceh Tewas Diterkam Binatang Buas, Jasadnya Diseret ke Hutan

"Kalau pejabatnya sudah memulai, insya Allah masyarakat nantinya ikut. Ini yang ingin kami lakukan ke depan," kata Indra.

"Kami sebagai eksekutif biasanya duduknya lama. Nah untuk melatih menggerakkan tubuh ini isi dengan bersepeda," ucap dia.

BACA JUGA: Foto Tak Senonoh Beredar, Oknum Kadis dan Sekretaris Ajukan Pensiun Dini

Indra menyatakan kantor instansi pemerintah di lingkungan Pemkab Gorut lokasinya relatif berdekatan sehingga ia menilai kebijakannya itu seharusnya tak menjadi persoalan.

"Saya sudah katakan kalau lokasi kantor dan kantor dekat, sudah harus ada disiapkan sepeda. Kantor kami di sini semua satu kompleks," kata Indra.

Gowes Nusantara yang diadakan di Gorontalo merupakan bagian dari program Gowes Nusantara 2019 yang diadakan di 50 titik kabupaten dan kota yang tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia.

BACA JUGA: Sebelum Dibunuh, PNS Kementerian PU Dipaksa Minum Air Mineral Bercampur Obat Tetes Mata

Program Gowes Nusantara 2019 diawali di Kota Padang, Sumatera Barat, pada 31 Maret lalu.(dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler