Greg: Saya dan Kenmogne Pasti Oke

Jumat, 03 Januari 2014 – 15:49 WIB
Greg Nwokolo. Foto: JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -- Salah satu duet yang paling menarik ditunggu di Indonesia Super League (ISL) di musim 2014 adalah duet baru Persebaya, Emmanuel Kenmogne dan Greg Nwokolo.

Kenmogne tahun lalu hanya bermain setengah musim untuk Persija Jakarta. Namun Kenmogne berhasil mengangkat Persija yang awalnya di jurang degradasi ke papan tengah pada akhir musim.

BACA JUGA: Scott Redding Bisa Ikuti Sukses Marquez

Sementara Greg adalah salah satu senjata Arema Indonesia, yang membawa klub asal Malang itu sebagai runner up ISL. Greg juga tampil bagus di Timnas Indonesia.

Sayang penampilan duet ini cukup mengecewakan di ajang Piala Gubernur Jatim. Kurang kompak, Persebaya hanya jadi runner up di bawah Arema Indonesia.

BACA JUGA: Demi Schumi, Wartawan Menyamar Jadi Pendeta

Greg sendiri mengakui, dirinya belum kompak dengan Kenmogne. Agar padu, Greg-Kenmogne butuh proses yang tidak terbentuk dalam satu atau dua minggu.

"Semua butuh proses dan bukan dalam satu hari atau satu minggu. Jalan masih panjang, kita pasti oke," ujar Greg kepada JPNN.Com, Jumat (3/1).

BACA JUGA: Doa Dari Arsenal Untuk Schumacher

Ia menyatakan ajang Inter Island Cup (IIC) 2014 bisa menjadi ajang untuk mengasah kekompakan dengan Kenmogne. "Kita udah mulai latihan untuk IIC. Aku cuma harap tambah sukses di tim baru aku," ungkapnya. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bersamaan Pemilu, Arema Minta Revisi Jadwal AFC Cup


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler