Gregoria Bongkar Tips Menjinakkan Akane Yamaguchi, Ada 1 Hal Penting

Selasa, 28 Juni 2022 – 12:44 WIB
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung. Foto : Ricardo/Jpnn.com.

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Gregoria Mariska Tunjung di luar dugaan menyingkirkan pemain nomor satu dunia asal Jepang, Akane Yamaguchi pada babak pertama Malaysia Open 2022.

Berlaga di Axiata Center, Kuala Lumpur, Selasa (28/6/2022), Jorji -sapaan akrab Gregoria- menang dua gim langsung dengan skor identik 21-14, 21-14 hanya dalam waktu 27 menit.

BACA JUGA: Beringas, Gregoria Mariska Bantai Pemain Ranking 1 Dunia

Peraih medali perunggu SEA Games 2021 itu tampil apik sepanjang laga. Satu hal yang penting, Gregoria tak banyak melakukan kesalahan dan membuat Akane sulit mengembangkan permainan.

Itulah yang menjadi kunci kemenagangan bagi Jorji atas ratu bulu tangkis dari Negeri Matahari Terbit tersebut.

BACA JUGA: Apriyani/Fadia Ungkap Kendala di Malaysia Open 2022, Ternyata

"Puji Tuhan hari ini bermain lepas, mungkin ada sedikit keuntungan karena lawan belum bisa maksimal di gim pertama. Jadi, tidak bisa memberikan saya tekanan." 

"Dia (Akane,red) akhirnya tidak bisa berkembang. Kemenangan yang saya raih di gim pertama, membuat saya lebih percaya diri di gim kedua," ungkap pemain kelahiran 11 Agustus 1999 itu dalam rilis tertulis.

Gregoria pada tidak menyangka bisa menang atas juara All England 2022 itu. Maklum, dalam laga kali ini, lawan yang dihadapi cukup tangguh karena memiliki peringkat jauh lebih tinggi di tabel BWF.

"Saya juga tidak menyangka Akane bermain di bawah levelnya. Terakhir saya melihat dia meski tidak juara, tetapi kalahnya selalu tiga gim." 

"Tadi berpikirnya, kalau menang hari ini pasti harus dengan usaha yang lebih dengan main tiga gim," tambah kekasih dari Mikha Angelo itu.

Dengan hasil ini, Gregoria Mariska Tunjung memutus rekor delapan kali kalah beruntun saat jumpa Akane Yamguchi.

Terakhir kali pemain bertinggi badan 166 cm itu mampu menaklukkan Akane terjadi di Asian Games 2018 di Jakarta dengan skor 21-16, 9-21. 21-18.

Kemenangan melawan Akane membuat Jorji melangkah ke babak 16 besar Malaysia Open 2022 untuk melawan wakil China, Wang Zhi Yi.

Pada babak sebelumnya, runner up Indonesia Open 2022 itu menyingkirkan kompatriotnya sendiri, yakni He Bing Jiao lewat pertarungan rubber game 23-21, 9-21, 21-11.(pbsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler