Gubernur AAL Serahkan Hewan Kurban di Masjid Nurul Bahri

Kamis, 24 September 2015 – 18:30 WIB
Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Mayor Jenderal TNI (Mar) Guntur IC Lelono, S.E, menyerahkan hewan kurban kepada Pengurus Masjid Nurul Bahri di Kompleks AAL, Bumimoro, Surabaya, Kamir (24/9). FOTO: Penerangan AAL

jpnn.com - SURABAYA - Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Mayor Jenderal TNI (Mar) Guntur IC Lelono, S.E, menyerahkan hewan kurban kepada Pengurus Masjid Nurul Bahri di Kompleks AAL, Bumimoro, Surabaya, Kamir (24/9). Pada kesempatan itu, Gubernur AAL juga menyaksikan langsung proses pemotongan hewan kurban tersebut.

Dalam sambutannya, Gubernur AAL menyampaikan bahwa shalat Idul Adha secara bersamaan yang dilanjutkan makan pagi bersama diselenggarakan dalam rangka meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Selain itu, untuk meningkatkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan keluarga besar AAL.

BACA JUGA: Tante Cantik yang Dituding Sembunyikan Pria di Kamar: Saya Tak Pernah Menyentuh…

“Kegiatan seperti ini sudah lama tidak dilaksanakan, sehingga dipandang perlu untuk diselenggarakan lagi,” ujar Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Guntur IC Lelono seperti dilansir dalam siaran pers Bagian Penerangan AAL.

Saat sholat Idul Adha, Gubernur AAL bersama Wakil Gubernur AAL Laksamana Pertama TNI Deddy Muhibah Pribadi, Sekretaris Lembaga AAL, Kolonel Laut (P) Soetrisno Sandi Asmara, dan para pejabat utama AAL menjadi bagian dari jemaah shalat Idul Adha.

BACA JUGA: Tante Cantik yang Dituding Sembunyikan Pria di Kamarnya itu Ngaku Sering Diintimidasi

Jamaah Shalat Idul Adha tersebut sebagian besar adalah prajurit dan Pegawai Negeri Sipil yang bertugas di AAL dan berdomisili di Rumah Dinas, Mess, dan Flat AAL Dewaruci, Bumimoro, Surabaya, sejumlah Taruna AAL serta masyarakat sekitar kompleks AAL.

Selain itu, bersama jamaah yang memadati masjid Nurul Bahri juga tampak Ketua Jalasenastri BS AAL, Ny. Guntur IC Lelono bersama para pengurus Jalasenastri BS AAL menjadi makmum shalat yang diimami oleh ustadz H. Abdul Kholil, S.Ag dari Surabaya.

BACA JUGA: Kisah Perempuan Cantik Lulusan Cambrigde Inggris yang Hidup Bak di Sangkar Usai Kecelakaan

Sementara Ustadz H.M. Saichu, S.Ag. M.A.P., juga dari Surabaya selaku Khatib menyampaikan khotbah tentang kurban dan haji.

Seusai menunaikan ibadah shalat Idul Adha, Gubernur AAL bersama para pejabat utama AAL melaksanakan makan pagi bersama seluruh jamaah. Nuansa kebatinan, kekeluargaan, dan kebersamaan sangat kental pada acara tersebut yang sesekali ditandai canda ria oleh sesama prajurit dan keluarganya.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakil Gubernur DKI: RPH di Jakarta Sudah Cukup, Kalau Mau Lagi Bikin Di Banten


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler