Gubernur Aceh Segera Temui SBY

Terkait Qanun Lambang dan Bendera Aceh

Kamis, 11 April 2013 – 08:16 WIB
BANDA ACEH - Terkait pembahasan tentang Qanun Nomor 3 Tahun 2013 mengenai Bendera dan Lambang Aceh, Gubernur Aceh, Zaini Abdullah akan segera bertolak ke Jakarta dalam waktu dekat ini, untuk mengadakan pertemuan dengan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

Namun agenda pertemuan itu belum ditentukan sampai hari ini. Hal itu disampaikan oleh Asisten I Setda Aceh bidang Pemerintahan, Iskandar A. Gani, di Gedung DPRA, saat menghadiri MUSRENBANG, kemarin.

Ia mengatakan, Gubernur Aceh, Zaini Abdullah sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas undangan Presiden RI untuk menemuinya, guna membahas persoalan qanun tentang Bendera dan Lambang Aceh. Ia juga mengungkapkan, telah membuat beberapa masukan yang akan  disampaikan kepada Presiden.

“Bapak Gubernur sudah menyanggupi undangan Presiden dan beliau sangat berterima kasih,” ungkapnya.

Terkait persoalan tentang Bendera dan Lambang ini, ia meyakini akan ada proses yang baik, mengingat Presiden adalah tokoh di balik perdamaian Aceh.

Ia menjelaskan, bahwa pertemuan Gubernur dan Presiden bukan hanya menyangkut tentang pembahasan Bendera dan lambang Aceh, tetapi juga akan membahas tentang visi dan misi gubernur ke depan, dalam permasalahan ekonomi, dan berbagai sektor lainnya.

Ia menambahkan, pembentukan bendera ini adalah sebagai upaya persatuan walaupun terjadi banyak gejolak pro dan kontra. Ia mengatakan, semua itu akan dipertimbangkan.

“Gubernur akan menjelaskan makna dari sebuah pembentukan qanun dan bendera yang selama ini banyak menuai pro dan kontra, beserta arti dari bendera  tersebut. Beliau telah berkomitmen bahwa Merah Putih adalah bendera berdaulat, dan bendera Bintang Bulan adalah simbol, dan bagaimana keistimewaannya, akan ada pembahasan nantinya,” ujar Iskandar.

Ia juga mengatakan, bahwa Gubernur Aceh siap menemui Presiden RI dalam waktu dekat, karena tanggal 13 April juga akan ada pertemuan dengan beberapa pihak di Jakarta seperti Hamid Awaluddin dan beberapa pihak lainnya. (mag-48)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilkada Konawe Putaran Kedua Dipastikan Molor

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler