jpnn.com, BEKASI - Gudang limbah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi ludes terbakar, Sabtu (5/9).
Komandan Pleton 3 Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi Jajang mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 10.55 WIB.
BACA JUGA: Andika Ditangkap, Disuruh Bayar Rp150 Juta, Ternyata Salah Orang, 3 Oknum Polisi Dilaporkan ke Polda
"Yang terbakar gudang limbah rumah sakit itu, berdekatan dengan kamar mayat," kata Jajang saat dikonfirmasi, Sabtu.
Sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan guna padamkan api.
BACA JUGA: Anggun Tak Berkutik Saat Sabu-sabu Ditemukan di Mobilnya
Jajang menambahkan, proses pemadaman membutuhkan waktu satu jam sampai api seluruhnya padam.
"Luas area (yang terbakar) sekitar 100 meter. Yang terbakar limbah-limbah dari rumah sakit. Barang-barang yang tidak terpakai," ujar Jajang.
BACA JUGA: Usut Penyebab Kebakaran Gedung Kejagung, Bareskrim Periksa Hampir 100 Saksi
Hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran tersebut bisa terjadi. Tidak ada korban dalam insiden itu.
BACA JUGA: Tepergok Berbuat Dosa di Semak-semak, Si Perempuan Ngaku Dokter Lagi Periksa Pasien
"Sementara penyebab kebakaran belum diketahui, kami belum bisa menduga-duga. Penanganan kami lakukan secepat mungkin sehingga tidak berdampak pada pasien. Lokasinya juga jauh dari pasien," ujar Jajang.(mcr1)
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi