BACA JUGA: Mantan Wali Kota Manado Divonis 10 Tahun
Aksi ini menuntut percepatan pembayaran tunjangan non sertifikasi dan tunjangan tunjangan lainnya yang belum diterimaAkibat aksi ini, para guru turut mogok mengajar dan sebagian besar sekolah turut diliburkan. Sekolah-sekolah itu sendiri ada yang sejak pagi sudah tidak ada aktivitas belajar mengajar
BACA JUGA: 13 WNA Ditangkap Polair Maluku Utara
Meski begitu, ada juga sekolah yang siswanya sempat masukBACA JUGA: Guru Bantu Dikeroyok, Kadiknas Diperiksa Polisi
Sehingga kemudian dipulangkan pukul 10.00 WIT. ”Mogok ini untuk semua sekolah dari TK hingga SMA,”ungkap para guru saat aksi di kantor Diknas.Para guru sendiri memulai aksinya dengan mendatangi kantor Diknas Halsel di Desa Hidayat sekitar pukul 09.30. Mereka sempat bertemu dengan Kadiknas Halsel, Hamid Maniliet untuk menyampaikan tuntutan merekaUsai berorasi di kantor Diknas, ratusan guru ini kemudian mendatangi kantor Bupati sekitar pukul 10.30 WITMereka hanya berhasil menemui Sekretaris kabupaten, Helmi AbusamaDalam pertemuan tersebut, Pemkab Halsel menjanjikan akan segera membayar tunjangan non sertifikasi, Selasa (2/11) hari ini.
”Dalam pertemuan dengan Sekda, sudah ada jaminan tunjangan non sertifikasi dibayar besok (hari ini,red),” jelas Baharudin, perwakilan guru dalam pertemuan ituBahrudin menambahkan, Sekda turut menekan pihak Diknas mempercepat pembayaran hak para guru itu.
Setelah para guru mendengar jaminan Sekda, para guru lalu membubarkan diri”Kita sudah mendapat jaminan dibayar maka mulai besok (hari ini.red) sekolah kembali dibuka,”imbuhnya
Kepala Dinas Pendidikan Halsel, Hamid Maniliet pada wartawan mengatakan, tunjangan dipastikan dibayarkan Selasa hari iniKarena itu dia meminta para guru untuk segera menjalankan proses belajar mengajar tanpa ada yang mogok lagiHamid bahkan mengaku, cek pencairan dana tunjangan guru juga telah ditandatangani”Tidak ada alasan ada guru yang mogok mengajar lagi,” imbuhnya.
Sekedar diketahui, tunjangan non sertifikasi yang harus diterima itu sudah 6 bulan tertunggak yakni Januari hingga Juni 2010Besarnya tunjangan per bulannya mencapai Rp250 ribu tiap guruSementara tunjangan terpencil yang belum dibayar sudah sejak Oktober 2009 hingga kiniBesaranya tunjangan terpencil berdasarkan golongan antara Rp125 ribu hingga Rp150 ribu tiap bulannya(ici)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Letusan Anak Krakatau Guncang Pos Pemantau
Redaktur : Tim Redaksi