Gus Abe: Penyerangan ke Mabes Polri Tindakan Tercela

Kamis, 01 April 2021 – 12:26 WIB
Muhammad Abdullah Syukri atau Gus Abe. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Terpilih PB Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) 2021-2023 Muhammad Abdullah Syukri alias Gus Abe menyebut aksi teroris di Mabes Polri, Rabu (31/3) sore merupaan tindakan tercela yang tak bisa dibenarkan.

Gus Abe mengatakan, serangan teroris ke Mabes Polri adalah tindakan kekerasan yang berupaya merusak persatuan bangsa.

BACA JUGA: Ketum Terpilih PB PMII Gus Abe Menemui Kiai Said Aqil, Ini yang Dibahas

"Tindakan itu harus dikutuk dan dibinasakan dari bumi pertiwi. Serangan yang dilakukan oleh seseorang ke Mabes Polri yang merupakan institusi negara pengayom masyarakat, adalah bentuk tindakan tercela. Tidak dapat dibenarkan," kata Abe, Kamis (1/4).

Menurutnya, Indonesia adalah negara damai dan indah karena keberagaman.

BACA JUGA: Buat yang Ada Urusan ke Mabes Polri Wajib Baca Ini

"Jangan sampai keharmonisan dan persatuan negara dirusak dengan tindakan oknum yang tak bertanggung jawab. Islam selalu mengajarkan keharmonisan dan kedamaian, siapa pun oknum yang mengatasnamakan agama dan melakukan tindakan teror serta kekerasan sudah pasti bukan berasal dari ajaran Islam," tutur Abe.

Dia pun menegaskan bahwa PMII menolak dan mengutuk keras segala bentuk tindakan teror dan kekerasan yang mengatasnamakan agama.

BACA JUGA: Sebelum Menembak, Penyerang Mabes Polri Menanya Sesuatu Kepada Polisi

Menurut Abe, tindakan tersebut telah merusak kedamaian dan keharmonisan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Kami juga meminta pihak kepolisian dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme memperkuat upaya deradikalisasi melalui internalisasi nilai-nilai Pancasila di setiap perguruan tinggi," kata Gus Abe.

"Meminta kepada para tokoh agama untuk meningkatkan pola pengajaran secara baik dan menekankan pentingnya beragama secara moderat dan rahmatan lil ‘allamin," imbuhnya.

Kepada seluruh masyarakat umum, terkhusus kader PMII di nusantara, Gus Abe menyuarakan untuk bersama-sama menolak paham radikalisme dan melawan segala bentuk aksi terorisme dan tindakan kekerasan.

"Saya juga mengajak kepada semua pihak untuk mengutamakan keharmonisan dalam menyelesaikan permasalahan ini. Mari percayakan kepada aparat kepolisian untuk mengungkap tuntas aksi terorisme. Semoga Allah senantiasa melindungi semua dan semoga tidak terulang kembali kejadian-kejadian tak beradab seperti ini," kata Gus Abe. (*/adk/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler