Gus Muhaimin Imbau Masyarakat Terapkan Nyepi Untuk Cegah Penularan Corona

Rabu, 25 Maret 2020 – 15:57 WIB
Muhaimin Iskandar. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar meminta seluruh masyarakat Indonesia, khususnya kader PKB ikut melaksanakan aktivitas Nyepi yang penuh makna.

Menurut Gus Muhaimin, catur brata di tengah hiruk kehidupan dunia yang sedang berduka atas wabah virus corona (Covid-19) bisa dilakukan semua kalangan.

BACA JUGA: Gus Muhaimin Minta Semua Parpol Kompak Memerangi Corona

"Hari Raya Nyepi dengan catur brata menjadi momen spiritual, rohani dan jasmani, ketika semua penuduk bumi dihantui wabah virus corona," ujar Gus Muhaimin di Jakarta, Rabu (25/3).

Gus Muhaimin yang juga Wakil Ketua DPR RI menjelaskan catur brata meliputi amati geni (tiada berapi-api/tidak menggunakan dan atau menghidupkan api), amati karya (tidak bekerja), amati lelungan (tidak bepergian), dan amati lelanguan (tidak mendengarkan hiburan).

BACA JUGA: Wabah Corona Makin Ganas, Amerika Tuding Tiongkok Menyembunyikan Informasi

Dengan melaksanakan kegiatan Nyepi, jelas Gus Muhaimin, semua masyarakat Indonesia menjalankan arahan pemerintah dan WHO untuk melakukan isolasi diri, jagaj arak, dan mencintai lingkungan dan bumi.

"PKB mengajak seluruh masyarakat Indonesia ikut Nyepi. Isolasi diri, jaga jarak, mari kita sama-sama berupaya memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid-19 ini," jelasnya.

BACA JUGA: Jangan Panik, Hantavirus Memang Lebih Mematikan dari Corona, Tetapi..

Ia juga menyebut Nyepi sangat bermanfaat dalam menjaga alam semesta. Tak ada hiruk-pikuk kehidupan yang membawa polusi udara, kebisingan, serta berbagai aktivitas yang melelahkan.

"Dengan Nyepi, kita melakukan refleksi diri, melakukan jeda, atau dalam bahasa digital semacam restart. Agar selanjutnya kehidupan ini menjadi lebih baik," ungkapnya.

Berkurangnya aktivitas saat perayaan Nyepi, kata Gus Muhaimin, sangatlah bermanfaat dan sejalan dengan anjuran pemerintah yang sedang gencar melakukan kampanye melawan wabah Virus Corona.

"Ayo kita Nyepi, dan selamat merayakan Hari Nyepi bagi umat Hindu," pungkas Gus Muhaimin. (*/adk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler