Gusti Randa Nyaleg di Kalsel II

Bersaing dengan Mantan Bupati dan Putra Gubernur

Sabtu, 27 April 2013 – 15:07 WIB
BANJARMASIN – Perebutan suara pada Pemilu Legislatif 2014 di Kalimantan Selatan nanti bakal semakin sengit. Ini lantaran para calon anggota legislatif (caleg) yang berebut kursi DPR RI diikuti oleh banyak tokoh, mulai mantan wakil gubernur, mantan bupati, putra gubernur, bahkan artis ibukota.

Salah satu artis yang bakal meramaikan Pemilu Legislatif di Kalsel adalah Gusti Randa Malik. Pengacara sekaligus artis sinetron ini diusung Partai Hanura untuk menjadi caleg di dapil Kalsel II, yang meliputi Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Tanah Bumbu, dan Kabupaten Pulau Laut.

Sekretaris DPP Partai Hanura Provinsi Kalsel, Mulyadi mengatakan, Gusti Randa Malik adalah pengurus DPP Partai Hanura.  Suami Nia paramitha itu menduduki ketua koordinator wilayah Kalsel dan Kalbar. "Memang benar Gusti Randa Malik bakal Caleg daerah pemilihan (Dapil) Kalsel II dari Partai Hanura,” kata Mulyadi seperti diberitakan Radar Banjarmasin (JPNN Grup), Sabtu (27/4).

Ketika ditanya alasan Gusti Randa Malik memilih Kalsel? “Wajar saja dia memilih Kalsel karena dia merupakan ketua koordinator wilayah,” tambah Mulyadi.

Selain itu, Gusti Randa juga sering melakukan koordinasi dengan DPD Partai Hanura Provinsi Kalsel dan sering datang ke Kalsel. “Pokoknya siapa pun orangnya,  kami dari Partai Hanura siap mendukung untuk mendapatkan perolehan suara sebanyak-banyaknya pada Pemilu Legislatif 2014 nanti,” tegasnya.

Dari informasi dihimpun, bakal caleg DPR RI yang siap bersaing dengan Gusti Randa Malik pada Dapil Kalsel II di antaranya dari PKB adalah Zairullah Azhar mantan Bupati Tanbu, Partai Gerindra mengusung H Sjacharani Mataja mantan Bupati Kotabaru, PDIP menjagokan H Adriansyah mantan Bupati Tala, dan dari PPP, HM Aditya Mufti Ariffin anggota DPR RI yang juga putra Gubernur Kalsel Rudy Arifin. (hni/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... LHI Bantah Berusaha Pengaruhi Mentan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler