H-5 Jelang Liga 1, Klub Masih Banyak Berburu Pemain

Senin, 10 April 2017 – 10:14 WIB
Risha Adi Wijaya. Foto: jawapos

jpnn.com, JAKARTA - Operator kompetisi PT Liga Indonesa Baru (LIB) akan menggelar peluncuran resmi kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1 2017 di Hotel Fairmont, Jakarta, Senin (10/4) siang nanti.

Launching tersebut menjadi penanda kompetisi pasti dimulai pada 15 April mendatang.

BACA JUGA: Pastikan Michael Essien Hadiri Launching Liga 1

Bagaimana persiapan tim-tim jelang kompetisi? Memang, tak semua tim yang sudah menyiapkan dirinya dengan 100 persen.

Dari sekian klub, hanya Persib Bandung, Semen Padang, Persiba Balikpapan, Barito Putera, dan Persija Jakarta yang telah menghentikan perburuan pemain.

BACA JUGA: Persija Incar Marquee Player Berusia di Bawah 30 Tahun

Sementara, 13 klub peserta lainnya, masih melakukan bongkar pasang pemain. Maklum, transfer window dan penutupan pendaftaran pemain memang tak seiring dengan waktu kick off.

Jendela transfer terus dibuka sampai dengan dua pekan setelah kick off atau dipastikan pada 30 April baru ditutup. Hal tersebut diutarakan Risha Adi Wijaya, CEO PT LIB yang ditemui beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Persib akan Diwakili Essien di Launching Liga 1, MU?

"Ada dua kali jendela transfer. yang pertama 1 April sampai 30 April, kemudian yang kedua pada 16 Juli sampai 1 Agustus," ucapnya.

Apa yang menjadi kendala klub belum menyerahkan nama-nama pemain mereka? Sebagian besar tim memang masih mencari pelengkap entah itu pemain lokal ataupun pemain asing yang kelasnya non Asia. Sebab, bukan hanya melihat kualitas pemain tersebut, klub juga harus melakukan penyesuaian aturan salary cap.

"Kami berusaha belanja pemain dengan sefektif mungkin, dan memnuhi kuota salary cap minimal yang Rp 5 miliar atau maksimal Rp 15 miliar," kata Mudji Santoso, sekretaris tim Persela. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Benteng Persib Masih Rapuh


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler