H+1 Pencoblosan, Ganjar-Mahfud Rapat Bareng Elite Parpol Bahas Laporan dari Daerah 

Kamis, 15 Februari 2024 – 14:39 WIB
Cawapres nomor urut tiga Mahfud Md bersama capres Ganjar Pranowo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Capres-cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud Md menggelar rapat bersama elite parpol pengusung di Gedung High End, Jakarta Pusat, Kamis (15/2) ini atau sehari setelah pelaksanaan pencoblosan Pilpres 2024.

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO), dan Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo hadir dalam rapat tersebut.

BACA JUGA: Real Count KPU 18,31 Persen: Prabowo Unggul dengan 7,1 Juta Suara, Anies dan Ganjar?

Para petinggi Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud seperti Hasto Kristiyanto, Gatot Eddy Pramono, dan TGB Muhammad Zainul Majdi hadir pula dalam kegiatan tersebut.

Ganjar mengaku rapat bersama elite parpol dan petinggi TPN untuk mengevaluasi pelaksanaan Pilpres 2024, sembari melihat laporan dugaan kecurangan dari daerah.

BACA JUGA: Konon, Ganjar-Mahfud Jadi Target Kecurangan yang Dilakukan Masif dan Terstruktur

"Membahas evaluasi, laporan dari daerah, begitu, ya, baik dari struktural partai, kemudian dari sukarelawan maupun perkembangan-perkembangan terakhir," kata eks gubernur Jawa Tengah itu ditemui setelah menghadiri rapat, Kamis.

Ganjar mengungkapkan laporan dari daerah akan diteliti lebih dalam untuk kemudian dinilai aksi culas yang masuk kategori terstruktur, sistematis, dan masif.

BACA JUGA: Endus Kecurangan di Pilpres 2024, PDIP Rekomendasikan TPN Ganjar-Mahfud Bentuk Tim Khusus

"Hari ini makanya kami bahas, kami catat, kami konfirmasi ke daerah untuk memastikan apakah ini terstrukutur, sistematis, dan masif begitu saja," kata alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) itu.

Namun, kata Ganjar, pihaknya belum menentukan langkah ke depan sebelum muncul hasil hitung resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Kami akan menunggu keputusan dari KPU dan apa pun yang diputuskan oleh KPU nanti kami akan mengikuti, kami menghormati proses, kok," kata Ganjar. (ast/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

BACA ARTIKEL LAINNYA... TPN Ganjar-Mahfud Ajak Rakyat Siaga Kawal Suara di TPS


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler