Habib Aboe: PII Banyak Membantu Membentuk Karakter Anak Bangsa

Minggu, 05 Mei 2024 – 13:42 WIB
Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsy. Foto: Dokpri Habib Aboe.

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera Habib Aboe Bakar Al Habsy mengucapkan Selamat Hari Bangkit Pelajar Islam Indonesia (Harba PII) ke 77.

Dia mengatakan PII sebagai organisasi pelajar, yang sudah lama berkiprah di Indonesia telah banyak memberikan peran untuk bangsa dan negara.

BACA JUGA: Megawati Mendorong PII Melahirkan Para Insinyur Pelopor

Menurut dia, PII telah banyak membantu membentuk karakter anak bangsa menjadi lebih baik. 

"Saya sendiri dan mungkin alumni yang lain sudah secara langsung merasakan manfaat yang diberikan PII tersebut," kata Habib Aboe, Minggu (5/5).

BACA JUGA: Baznas Bazis Provinsi DKI dan PT PII Bagikan 250 Kaleng Daging Kurban di Jaksel

Legislator dari Daerah Pemilihan Kalimantan Selatan itu menilai PII selama ini terbukti cukup bagus dalam menggembleng mental kadernya. 

Oleh karena itu, katanya, banyak sekali alumni PII yang saat ini menjadi tokoh nasional dan terus memberikan pengabdian terbaik untuk bangsa dan negara. 

BACA JUGA: PII Berikan Penghargaan Kepada Tiga Insinyur Termasuk Soekarno

"Sebut saja ada Mas Muhadjir Effendy yang saat ini menjadi Menko PMK, ada lagi Mas Hidayat Nur Wahid yang menjadi Wakil Ketua MPR RI, dan masih banyak nama lainnya," ungkap Habib Aboe.

Lebih lanjut Habib Aboe mengatakan perlu ada kolaborasi antara pemerintah dengan lembaga nonpemerintahan seperti PII ini dalam mengelola kegiatan-kegiatan pelajar. "Sehingga mental dan karakter pelajar akan dapat dipersiapkan dengan baik untuk menghadapi masa depan yang penuh tantangan," katanya.

Anggota Komisi III DPR itu mengatakan kolaborasi ini kian perlu mengingat tantangan dan westernisasi makin kuat. 

"Kita semua tidak bisa menghidari hal itu. Yang bisa dilakukan adalah memperkuat karakter anak bangsa, sehingga mereka akan memiliki identitas yang tidak luntur," ungkapnya. 

"Sekali lagi, Selamat Harba PII yang ke 77. Mari terus berikan peran terbaik dalam menjaga karakter anak bangsa kita," kata Habib Aboe yang juga mantan ketua Mahkamah Kehormatan DPR RI itu. (boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler