Hadiah Ratusan Juta untuk Peraih Nilai Tertinggi Unas

Selasa, 19 April 2016 – 11:47 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - BANJARBARU - Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru menyiapkan uang ratusan juta rupiah bagi siswa SD -SMA sederajat peraih nilai UN tertinggi. Tak hanya itu, sekolah dengan rata-rata nilai UN tertinggi juga akan mendapatkan hadiah uang.

Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Fatussyari menjelaskan, khusus di bidangnya, uang yang disiapkan mencapai Rp 225 juta. Uang itu diberikan kepada siswa peraih nilai UN terbaik dan sekolah dengan rata-rata nilai UN tertinggi.

BACA JUGA: Hujan tak Turun, Air Bakal Digilir Lagi

“Tidak hanya sekolah SMA dan SMK saja, untuk siswa MA juga kita siapkan,” ungkapnya kepada Radar Banjarmasin, Senin (19/4) kemarin.

Dia menambahkan, kategori siswa terbaik dibagi dua yakni siswa SMA/MA peraih nilai tertinggi serta siswa SMK peraih nilai tertinggi.

BACA JUGA: Proyek Kereta Pertama di Kaltim Telan Rp 48 Triliun

Sedangkan untuk sekolah dengan rata-rata nilai UN tertinggi hanya satu kategori yakni SMA, SMK, dan MA.

“Untuk siswa kami sengaja pisahkan SMA/MA dengan SMK, jadi siswa SMA bersaing dengan siswa MA, SMK bersaing sesama siswa SMK,” tambahnya. (tas/jos/jpnn)

BACA JUGA: Kisah Istri Cantik yang Kumat jadi PSK Bintang Lima, Gara-gara...

BACA ARTIKEL LAINNYA... TNI Amankan 20 Ribu Kayu Ilegal, Bantah Hasil Kerja Polisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler