Hadiri Safari Natal, Mas Anies Ingin Umat Beragama Hidup Damai

Kamis, 21 Desember 2023 – 09:32 WIB
Capres RI nomor urut 1 Anies Baswedan saat menghadiri Safari Natal Timnas AMIN, Rabu (20/12/2023). Foto: Timnas AMIN

jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden (Capres) RI nomor urut 1 Anies Baswedan menghadiri makan malam bersama panitia safari Natal Tim Nasional Pemenangan Anies-Imin (Timnas AMIN), di Golden Leaf Restaurant, Rabu (20/12).

Kehadiran Anies disambut meriah oleh para hadirin. Di antara para pendeta dan pemuka agama dari berbagai kelompok yang lain, tampak mantan Menteri Agama RI Fachrul Razi.

BACA JUGA: Anies: Kami Sangat Terhormat Mendapat Dukungan dari Pak JK

Dalam forum itu, Anies kembali mengingatkan pentingnya kerukunan antarumat beragama.

Anies juga bernostalgia dengan situasi di Jakarta ketika dirinya masih menjabat sebagai gubernur.

BACA JUGA: Laskar Santri Jabar Bereaksi atas Candaan Politik Zulhas tentang Salat

"Saya merasa bersyukur selama bertugas di Jakarta bisa bekerja sama dengan pribadi-pribadi yang luar biasa. Kita melewati berbagai macam lika-liku tantangan dalam menjaga kerukunan antarumat beragama," ujarnya di forum itu.

Anies mengatakan berkat kerja sama dengan pribadi yang mulia itu, Jakarta bisa menjadi kota yang aman, teduh, dan damai.

BACA JUGA: Begini Nasib Oknum Polisi Bripka Edi Purwanto yang Ancam Sopir di Palembang

Dia pun berharap situasi damai dapat diterapkan di seluruh wilayah Indonesia nantinya.(*/jpnn.com)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler