Hakim dan Jaksa Persidangan Ahok Jangan Main-main!

Selasa, 13 Desember 2016 – 13:39 WIB
Basuki Tjahja Purnama. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan berpesan agar proses persidangan kasus dugaan penistaan agama dengan terdakwa Basuki T Purnama bisa dijalankan secara bersungguh-sungguh.

Apalagi, kasus ini menjadi perhatian masyarakat luas dan dihadiri juga perwakilan masyarakat untuk mengawal jalannya proses persidangan yang dimulai hari ini di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

BACA JUGA: Pedemo Minta Ahok Ditangkap

"Hak rakyat mengawal (persidangan Ahok). Oleh karena itu, hakim jangan main-main," kata Zulkifli di kompleks Parlemen Jakarta, Selasa (13/12).

Menurut Zulkifli, reaksi publik terhadap kasus dugaan penistaan agama Islam dan ulama menurutnya begitu luar biasa. Itu ditandai dengan adanya Aksi Bela Islam hingga jilid III.

BACA JUGA: Ruhut Sitompul: Kami Tidak Bawa Pendukung

Karenanya, persidangan kasus ini harus memenuhi rasa keadilan. Dia juga mengingatkan agar Jaksa Penuntut Umum (JPU) melakukan penuntutan semaksimal mungkin.

"Peradilan harus sungguh-sungguh, dilaksanakan dengan baik dan dapat memenuhi rasa keadilan masyarakat. (Jaksa) jangan main-main, karena dikawal seluruh rakyat Indonedia. Kami minta jaksa bersungguh-sungguh," pungkasnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Kalau Saya Jadi Ahok..

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Papa Novanto Diperiksa KPK, DPR Batal Gelar Paripurna


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler