Halim PK Terbuka Bagi Maskapai Umum

Senin, 11 Juli 2011 – 03:51 WIB

JAKARTA - Pemerintah memberikan kesempatan bagi maskapai di tanah air untuk menggunakan Bandara Halim Perdanakusuma bagi penerbangan berjadwal jarak pendekBandara yang selama ini hanya untuk maskapai carter dan militer ini boleh digunakan untuk pendaratan pesawat berkapasitas penumpang diatas 110 kursi.

"Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Herry Bakti S

BACA JUGA: Video ABG Mesum Hebohkan Tangerang

Gumay mengatakan, Bandara Halim akan dikembangkan untuk penerbangan umum
Pesawat dari penerbangan umum yang boleh masuk Bandara Halim saat ini yang berkapasitas di bawah 110 tempat duduk

BACA JUGA: Kelurahan Dituntut Serius Tangani Tawuran

Kalau lebih dari itu, nanti bisa diatur kalau dibutuhkan, kami ubah aturannya yakni keputusan menteri perhubungan," ujarnya.

Selama ini, selain digunakan untuk pesawat carteran, Bandara Halim juga digunakan untuk basis penerbangan militer dan pesawat kepresidenan termasuk pesawat tamu-tamu negara
"Penerbangan berjadwal itu akan diawali Merpati Nusantara Airlines yang membuka rute ke Lampung, dalam waktu dekat juga akan ada satu maskapai lainnya yakni Sky Aviation," cetusnya.

Bandara Halim Perdanakusuma kini dikhususkan untuk maskapai yang melayani rute dengan jarak pendek

BACA JUGA: Penabrak Guru Ngaji Dikepung Warga 9 Jam

Kapasitas pesawat yang diperbolehkan mendarat di Halim pun dibatasi, yaitu hanya bisa sampai 110 kursiHal ini termuat dalam Keputusan Menteri Perhubungan No32 Tahun 2003 tentang Pengoperasian Bandar Udara Soekarno Hatta dan Bandar Udara Halim Pedanakusuma"Dibukanya Halim sebagai bandara komersial ini karena kapasitasnya yang memadai yakni tiga juta penumpang per tahun," terangnya.

Sejumlah daerah terdekat dari Jakarta seperti Lampung dan Bandung juga bisa diterbangi dalam waktu yang pendek dari bandara Halim"Untuk jarak dekat dari Jakarta ke kota lain, akan lebih efektif menggunakan bandara Halim, karena menuju Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng membutuhkan waktu tempuh lebih lama, bisa sampai dua jam," sarannya.

Di sisi lain pihaknya berharap lebih banyak maskapai yang menerbangi rute-rute pendek sehingga mampu menambah jumlah frekuensi penerbangan dari bandara Halim"Hingga saat ini masih agak terlambat pertumbuhan penerbangannya, maka kita perlu mendukungnya dengan membuka Halim untuk pesawat komuter seperti Merpati yang kembali membuka rute Halim Jakarta-Bandar Lampung-Palembang dan Halim-Bandung," cetusnya.

PT Merpati Nusantara Airlines kembali membuka penerbangan perdana untuk rute Halim (Jakarta) menuju Tanjung Karang Lampung setelah sekian lama tidak diterbangi lagiPesawat yang digunakan yakni jenis MA-60" PK-MZD berkapasitas 56 penumpang.Inaugurasi atau penerbangan perdana Merpati dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta ke Bandara Radin Intan 2 Lampung dilakukan pada Jumat pagi pukul 09.00 WIB.

Herry mengatakan, penerbangan perdana kembali, dulu pernah tetapi sempat ditutup cukup lama dari Halim-Lampung-Palembang"Saya senang dibuka lagi, saya harapkan Merpati bisa berkembangMereka baru ajukan kembali rute ini karena sudah sempat tidak aktifMerpati perbanyak komuter yang kecil-kecil untuk rute-rute pendek," jelasnya(wir/kim)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Airin Tertibkan PKL Kawasan Ciputat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler