Hamilton Rajai Latihan Kedua

Sabtu, 20 September 2014 – 06:24 WIB
Lewis Hamilton. FOTO: AFP

jpnn.com - SINGAPURA- Lewis Hamilton hanya membiarkan Fernando Alonso menguasai latihan bebas pertama balapan Formula 1 seri Singapura. Gacoan Mercedes itu akhirnya mengambil alih status pembalap tercepat pada sesi latihan bebas kedua.

Hamilton membukukan catatan waktu satu menit 47,490 detik dalam sesi latihan bebas kedua yang dilangsungkan di Sirkuit Marina Bay, Jumat (19/9) malam WIB.

BACA JUGA: Alonso Rajai Latihan Bebas Pertama

Hamilton berhasil menggeser Alonso yang harus puas berada di urutan kedua dengan catatan waktu satu menit 47,623 detik. Sedangkan posisi ketiga dihuni pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo dengan catatan waktu satu menit 47,790 detik. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Games 2018

Hasil latihan bebas kedua F1 Singapura:

 

BACA JUGA: Pelatih Tottenham Kecam Spanduk Anti-Semitic Partizan

1. Lewis Hamilton (Mercedes) 1:47,490

2. Fernando Alonso (Ferrari) 1:47,623

3. Daniel Ricciardo (Red Bull) 1:47,790

4. Kimi Raikkonen (Ferrari) 1:48,031

5. Sebastian Vettel (Red Bull) 1:48,041

6. Kevin Magnussen (McLaren) 1:48,358

7. Jenson Button (McLaren) 1:48,435

8. Sergio Perez (Force India) 1:48,653

9. Nico Hulkenberg (Force India) 1:48,751

10. Daniil Kvyat (Toro Rosso) 1:48,770

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diincar Arema, Persib Perpanjang Kontrak Ferdinand


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler