jpnn.com, TANJUNGPINANG - Koordinator Lapangan Satgas Penanganan COVID-19 Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Surjadi menyatakan banyak warga yang menjalani isolasi mandiri (isoman) meninggal dunia.
Menurut dia, warga yang melakukan isolasi mandiri tidak semuanya dalam kondisi tak bergejala.
BACA JUGA: Banjir di Cilacap, Seperti Ini Dahsyatnya
Sejumlah warga yang mengalami gejala, yang ingin dirawat di rumah sakit terpaksa menjalani isolasi mandiri, lantaran tidak mendapatkan tempat tidur di ruang rawat.
"Hampir setiap hari warga positif COVID-19 di Tanjungpinang yang menjalani isolasi mandiri meninggal dunia. Kadang sehari ada dua kasus warga yang meninggal dunia saat isoman," kata Surjadi di Tanjungpinang, Rabu.
BACA JUGA: Mendagri Tito Keluarkan Instruksi Terbaru untuk PPKM Jawa dan Bali, Simak
Surjadi menegaskan penanganan COVID-19 harus diimbangi dengan ketersediaan tempat tidur pasien di rumah sakit dan tempat karantina terpadu yang diawasi oleh tenaga kesehatan.
Jika tempat tidur dan ruang untuk perawatan pasien COVID-19 terbatas, dikhawatirkan jumlah warga yang meninggal dunia karena tidak dapat ditangani secara maksimal terus bertambah.
"Kita harus bekerja keras agar penularan COVID-19 dapat dicegah, dan seluruh pasien ditangani dengan baik," ucapnya.
Kondisi keterpakaian kamar tidur di RSUD Tanjungpinang, Rumah Sakit Angkatan Laut dan RSUP Kepri saat ini sudah kritis.
Keterpakaian kamar tidur rata-rata mencapai 95 persen, meski sudah ditambah ruangan dan tempat tidur.
Penggunaan tempat tidur di RSUD Tanjungpinang untuk pasien COVID-19 sudah melewati 50 persen.
Selain itu, kata dia, Mes Pemda Tanjungpinang akan dimanfaatkan untuk pasien yang dirawat, namun bukan sakit karena tertular COVID-19.
"Kami berharap RSUP Kepri menambah ruangan dan tempat tidur untuk pasien COVID-19, sehingga pasien COVID-19 yang bergejala dapat dirawat secara intensif," ujarnya. (antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti