Hancur, Begini Kondisi Pos Polisi Atmajaya yang Dibakar Massa

Senin, 30 September 2019 – 22:15 WIB
Salah seorang warga melintas di pos polisi Atmajaya yang dirusak dan dibakar massa, Senin (30/9). Foto: ANTARA/Muhammad Zulfikar

jpnn.com, JAKARTA - Pos Polisi (Pospol) Atmajaya yang berada di sekitar kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, dirusak dan dibakar oleh massa yang berunjuk rasa, Senin malam.

Massa yang tergabung dari mahasiswa, pelajar dan kalangan umum tersebut membakar pospol menggunakan kerucut lalu lintas.

BACA JUGA: Aksi Mujahid 212 Disebut Bikin Malu, Begini Pembelaan Habib Novel

Ferdian, 23, salah seorang warga yang berada di lokasi kejadian melihat sejumlah orang merusak dan membakar Pospol Atmajaya tersebut.

"Saya lihat pospol dibakar, namun tiba-tiba salah seorang mahasiswa berusaha memadamkan kobaran api," katanya.

BACA JUGA: Sang Putri Mengadu ke Ibunya, Sudah Tak Tahan Lagi Jadi Korban Kebejatan Ayah

Mahasiswa tersebut, kata dia, berteriak kepada pembakar pospol agar tidak dibakar karena bangunan tersebut milik pemerintah.

BACA JUGA: Demo Mahasiswa Berakhir Ricuh, Polda NTB Amankan 26 Orang Diduga Provokator

BACA JUGA: Berita Duka, Iptu Sukasmi Meninggal Dunia di dalam Bus

Hingga berita ini diturunkan, tembakan gas air mata masih terjadi di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler