Hangtuah Lolos Lubang Jarum

Kamis, 21 Februari 2013 – 15:13 WIB
MALANG - Hangtuah Indonesia Muda Sumsel lolos dari lubang jarum. Diprediksi bakal kalah, tim racikan Apriyadi tersebut sukses membalikkan anggapan banyak pihak. Hangtuah berhasil mengalahkan tuan rumah Bimasakti Nikkosteel Malang dengan skor tipis 81-77 di GOR Bimasakti, Malang Rabu (20/2) malam.

Sejak awal, kedua tim memang sudah menunjukkan permainan cepat. Bimasakti yang sebelumnya menelan kekalahan atas Garuda Kukar Bandung mencoba untuk memperbaiki penampilan. Hasilnya memang cukup signifikan. Setelah kalah dengan skor 10-17 di kuarter pertama, anak asuh Bill McCammon tersebut berhasil membalikkan keadaan di dua kuarter selanjutnya.

Pada kuarter kedua, Bimasakti unggul dengan skor 25-17. Keunggulan itu berhasil dipertahankan di kuarter ketiga dengan skor 24-16. Namun, performa Bimasakti drop di kuarter keempat. Mereka hanya bisa mencetak 18 angka.

Pertahanan longgar serta daya dobrak yang menurun membuat Hangtuah bisa mendominasi permainan. Hangtuah sukses menceploskan 31 poin di kuarter terakhir. Meski sempat ketat hingga akhir pertandingan, Hangtuah sukses memanfaatkan momentum untuk membungkus laga itu dengan nilai absolut.

Performa Hangtuah tak bisa dilepaskan dari pemain senior Agustinus Dapas Sigar. Mantan pemain Garuda itu sanggup menjadi top skor bagi Hangtuah dengan koleksi 20 poin.

Sementara, kekalahan Bimasakti seolah menutup performa gemilang Bima Rizky Ardiansyah. Dalam pertandingan itu, Bima sebenarnya tampil sangat luar biasa. Pemain berkepala plontos itu sukses menjadi tom skor pertandingan dengan koleksi 22 poin. Dia juga tampil seimbang kala menyerang dan bertahan. Total, Bima mengoleksi sembilan rebound dalam pertandingan itu. (jos/mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Exco Terima Isran Noor Sebagai Ketua BTN

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler