Hanung Bramantyo Jadi Kapok Motoran dan Main Bola?

Jumat, 21 Januari 2022 – 17:56 WIB
Hanung Bramantyo. Foto dok JPG/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sutradara Hanung Bramantyo belum lama ini menjalani operasi syaraf kejepit.

Hanung Bramantyo mengaku sudah sejak empat tahun belakangan mengalami syaraf kejepit.

BACA JUGA: Masih Sering Galau Gegara Ingat Gisel, Wijin Menyiasati dengan Lakukan Hal Ini

Dia pun sudah melakukan berbagai cara agar bisa sembuh, seperti terapi, pijat alternatif, hingga olahraga.

Akan tetapi kondisinya justru makin mengkhawatirkan, sampai akhirnya Hanung memilih untuk melakukan operasi.

BACA JUGA: Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Divonis 1 Tahun Penjara, Putri Sulungnya Menangis Histeris

"Saya memutuskan operasi karena memang sudah ada pemecahan dalam ruas leher saya," ujar Hanung di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (20/1).

"Pecahnya itu seperti makan burger dan ketekan itu keluar semua. Nah leher saya itu keluar daging menyentuh syaraf saya," sambungnya.

BACA JUGA: Zaskia Ungkap Biaya Operasi Saraf Kejepit Hanung Bramantyo, Aduh, Mahal Banget

Kondisi tersebut sebenarnya tak berbahaya bagi kesehatan sutradara Ayat Ayat Cinta itu.

Namun, bisa mengganggu aktivitas Hanung lantaran rasa sakit dan nyeri yang disebabkan syaraf kejepit itu.

"Dokter bilang, 'Mas Hanung tidak akan mati, cuma bakal terganggu kegiatannya', kata Hanung.

Hanung menuturkan sebenarnya dia bisa saja meminum obat penghilang rasa sakit (pain killer), yang diresepkan dokter.

Akan tetapi obat itu tak menyembuhkan dan hanya menghilangkan rasa sakit sementara waktu.

"Ini kemauan saya pribadi dan dokter enggak neko-neko, kalau mau ya enggak apa-apa," ucap Hanung.

Setelah menjalani operasi, Hanung Bramantyo tak lagi merasa kesakitan. Dia juga sudah bisa menjalani aktivitasnya seperti sedia kala.

"Kata dokter kalau mau naik motor boleh, main bola boleh, tetapi saya tetap enggak mau. Saya sudah cukup," seru Hanung Bramantyo. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler