Hanya Diusung PKS dan Gerindra, Anies Sandiaga Insya Allah Menang

Jumat, 23 September 2016 – 22:00 WIB
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M. Taufik. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M. Taufik meyakini duet calon gubernur-calon wakil gubernur DKI dari partainya, Anies Baswedan-Sandiaga Uno bakal memenangi pemilihan. Meski duet Anies-Sandiaga hanya diusung Gerindra dan PKS, namun Taufik meyakini jagonya bakal meraih suara mayoritas.

"Insya Allah menjadi pemenang," kata ‎Taufik di KPUD DKI, Jakarta, Jumat (23/9), seusai mendampingi Anies dan Sandiaga mendaftarkan diri.

BACA JUGA: Antar Agus Mendaftar di KPU DKI, Eko Keliru Sebut Nama Bu Sylvi

Di hadapan Ketua KPUD DKI Sumarno, Taufik menyampaikan keyakinan bahwa pasangan Anies dan Sandiaga yang diusung oleh Gerindra ‎dan PKS bisa menang di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017.

Menurut Taufik, Gerindra dan PKS berani mendaftarkan pasangan Anies dan ‎Sandiaga ke KPUD DKI karena mereka memenuhi persyaratan untuk pencalonan. Di mana, Gerindra memiliki 15 kursi, sedangkan PKS 11 kursi. Sehingga, total ada 26 kursi.

BACA JUGA: Agus-Sylvi, Pasangan Ganteng-Cantik, Bakal Cepat jadi Idola

"Karenanya kami berani mencalonkan dan memenuhi syarat. Kami serahkan berkas-berkas," ungkap Taufik.(gil/jpnn)

BACA JUGA: Anies-Sandiaga Daftarkan Diri, KPU Pastikan Tak Ada Pendaftar Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies dan Sandi Hadir Menunaikan Janji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler