Haramkan Serangan Fajar, Sandi: Itu Tindakan Korupsi

Minggu, 12 Februari 2017 – 11:20 WIB
Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Untuk ketiga kalinya, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan - Sandiaga Uno kembali merilis laporan dana kampanye periode Oktober 2016 - Februari 2017.

Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, pengumuman laporan dana kampanye tersebur merupakan salah satu komitmen dari Anies - Sandi mengenai keterbukaan. Hal itu agar masyarakat mengetahui jumlah dana yang dikeluarkan selama masa kampanye.

BACA JUGA: Bang Ara Ajak Massa di Hip Hip Hura Waspadai Kecurangan

"Pasangan Anies-Sandi mendukung pelaksanaan antikorupsi dengan transparansi penggunaan dana kepada publik," kata Sandiaga, di Posko Sandiaga Uno, Jalan Melawai 5, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (11/2).

Pengumuman penggunaan dana kampanye sendiri dihadiri langsung calon gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan - Sandiaga Uno, Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nurwahid, Anggota DPR RI yang juga Sekretaris Tim Kampanye Anies-Sandi, Syarif da sejumlah tim pemenangan Anies - Sandi lainnya.

BACA JUGA: Pilkada DKI Dua Putaran, Siapa Tersingkir?

Dalam rilis tersebut, pasangan yang diusung Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera tersebut juga menggelar deklarasi antikorupsi. Keduanya memang diketahui didukung dua mantan komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanti dan Adnan Pandu Praja.

"Kami akan tegas dengan hal itu," ucap Sandiaga.

BACA JUGA: Begini Cara Aboe Ajak Anak Muda Pilih Anies-Sandi

Selain itu, pasangan ini juga menegaskan tidak akan melakukan 'serangan fajar'. Sandiaga mengatakan, tim pemenangan Anies-Sandi dan relawan tidak diperkenankan melakukan 'serangan fajar' dan money politic.

"Money politic juga salah satu tindakan korupsi. Karena kami tegas tidak akan korupsi, maka kami pun menolak serangan fajar," pungkasnya.(prs/rmol)

 
 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Muhammadiyah Gelar Doa Bersama Untuk Pilkada DKI


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler