jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-18 proyeksi Piala Dunia U-20 2023 sudah menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) sesi ketiga di Jakarta.
Salah satu yang dipanggil ialah putra pelatih papan atas Indonesia, Jacksen F Tiago.
BACA JUGA: Tekad Besar Wahyu Agung dalam TC Timnas U-18 Sesi Ketiga
Pemain yang kini berdomisili di Sidoarjo itu mengaku terkejut karena ini merupakan kali pertama dirinya dipanggil dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia.
Dia yakin setelah menjalani latihan bersama Shin Tae Yong, banyak ilmu baru yang akan didapatnya.
BACA JUGA: Catat! Launching iPhone 13 Malam Ini, Silakan Cek Spesifikasinya, Keren
"Saya akan belajar disiplinnya, rasa tanggung jawab, cara bermain yang sesuai dengan permainan, saya akan minta masukan dan saran dari beliau. Terutama fisik, karena saya masih kurang di situ," tutur dia.
Pemain yang karib disapa Hugo itu mengaku memiliki harapan dan motivasi besar untuk timnas.
BACA JUGA: Samsung Galaxy A52s 5G Meluncur, Begini Cara Dapat Harga Murah
Menurutnya, menjadi impian setiap pesepak bola muda di Indonesia untuk dipanggil ke Timnas Indonesia.
Dia juga ingin terus masuk Timnas Indonesia dan bisa bermain di Piala Dunia U-20 2023.
"Yang terpenting, saya ingin membanggakan kedua orang tua saya, karena mereka sangat mendukung, mereka senang dan bangga anaknya bisa terpilih masuk timnas," harapnya.
"Ini juga yang saya tunggu-tunggu. Saya akan terus berjuang supaya lolos dan bisa masuk tim."
Pemusatan latihan (TC) tahap ketiga akan berlangsung hingga tanggal 18 September 2021 mendatang.
TC tersebut juga merupakan program persiapan PSSI untuk mempersiapkan tim menjelang Piala Dunia U-20 pada 2023.
Program panjang sejak 2021 itu untuk memilih pemain dan memantapkan skuad yang dijalankan oleh Shin Tae Yong. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jacksen Tiago Sulit Mencari Pemain yang Bisa Gantikan Boaz Solossa dan Yustinus
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad